Categories: Wisata

Habiskan Momen Liburan di Pantai Matahari Lobuk: Surga Tersembunyi di Sumenep

 

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Potret Keindahan Pantai Matahari Lobuk Sumenep
( Dok.  Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Pantai Matahari Lobuk adalah salah satu destinasi wisata yang ada di Sumenep, Madura. 

Pantai Matahari Lobuk terletak sekitar 10 km dari pusat kota Sumenep, pantai ini menawarkan pemandangan indah dengan pasir putih luas dan air laut yang jernih biru kehijauan. 

Nama “Matahari Lobuk” pada pantai Matahari Lobuk diambil karena pantai ini memiliki view matahari terbit yang sangat indah di pagi hari.

Waktu terbaik mengunjungi pantai ini adalah antara bulan April hingga September ketika cuaca sedang cerah dan terik. 

Selama musim ini kita dapat menikmati pantai dengan tenang karena tidak terlalu banyak orang yang berkunjung. 

Di sisi lain, jika kamu ingin melihat matahari terbit di pantai, maka waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Matahari Lobuk adalah sekitar pukul 05:00-06:00 di pagi hari. 

Jadi, kamu harus bangun pagi-pagi jika ingin menyaksikan pemandangan matahari terbit yang menakjubkan. 

Namun, pastikan cuaca cerah saat kamu datang agar bisa melihat pemandangan dengan jelas.

Pantai Matahari Lobuk memiliki beberapa spot menarik yang dapat kamu jelajahi. Terdapat dermaga kayu yang panjang yang menjorok ke laut.

Tempat ini cocok banget untuk menikmati matahari terbit sambil menikmati deburan ombak dan semilir angin laut. 

Kamu juga bisa bermain dan berenang di tengah laut, atau hanya menikmati pemandangan indah sambil duduk santai di atas pasir putih ini.

Selain itu, kamu dapat menemukan sejumlah warung makan yang berdiri di sekitar pantai. 

Di sini, kamu bisa menikmati hidangan laut segar seperti ikan, cumi, dan udang yang diolah dengan bumbu khas Madura. Sambil menikmati makanan enak, kamu juga bisa menikmati pemandangan indah dan merasakan suasana pantai yang menyegarkan.

Bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu di Pantai Matahari Lobuk lebih lama, kamu juga bisa menginap di penginapan yang terseda di sekitar area pantai. 

Terdapat area khususnya homestay dan villa. Kamu bisa merasakan tidur di bawah bintang-bintang sambil mendengarkan suara ombak laut.

Untuk masuk ke Pantai Matahari Lobuk, kamu hanya perlu membayar biaya parkir yang terjangkau. 

Dalam sejarahnya, “Matahari Lobuk” dulunya adalah sebuah pelabuhan ikan tradisional yang terkenal di Sumenep. 

Namun kini, Pantai Matahari Lobuk telah menjadi pantai yang menarik perhatian wisatawan yang sedang berkunjung ke Sumenep, baik wisatawan lokal dan manca negara.

Itulah sedikit informasi mengenai wisata Pantai Matahari Lobuk, Sumenep yang bisa saya berikan. 

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bagaimana Cara Memberikan Bantuan pada Teman Saat Melakukan Headstand? Berikut ini Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id - Bagaimana cara memberikan bantuan pada teman saat melakukan headstand? Melakukan headstand atau Sirsasana…

13 minutes ago

Panduan Lengkap Cara Memberikan Akses Google Drive untuk Kolaborasi Tim

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa cara memberikan akses Google Drive. Di era digital saat ini, kemampuan…

2 hours ago

Apakah Difusi Terjadi Lebih Cepat dalam Cairan atau Gas? Jelaskan Alasannya!

SwaraWarta.co.id - Dalam studi ilmu kimia dan fisika, kita sering mendengar istilah difusi. Namun, muncul…

2 hours ago

5 Cara Mengatasi Live IG yang Error agar Lancar dan Jernih

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi live IG yang error? Pernahkah Anda sudah bersiap untuk menyapa…

4 hours ago

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

SwaraWarta.co.id - Memasuki awal tahun, banyak pekerja mulai bertanya-tanya mengenai keberlanjutan bantuan pemerintah, terutama terkait…

24 hours ago

Kapan Avatar 3 Rilis di Indonesia? Jawabannya Lebih Awal dari Global!

SwaraWarta.co.id - Bagi penggemar saga epik James Cameron, pertanyaan "kapan Avatar 3 rilis di Indonesia?" akhirnya terjawab.…

24 hours ago