Categories: Berita

Foto Budi Djiwandono dan Kaesang Pangarep Mendadak Berdampingan, Benarkah Berkaitan dengan Pilkada DKI Jakarta?

Potret Kaesang Pangarep dan Budi Djiwandono (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, baru saja memposting sebuah gambar di media sosialnya yang menampilkan Wakil Ketua Umum Gerindra, Budi Djiwandono, dan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep yang berdampingan

Sebelumnya, Dasco juga memposting gambar Budi Djiwandono bersama artis, Raffi Ahmad.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga:

Jokowi Makan Siang Bareng Keluarga hingga Layani Permintaan Foto Bareng Masyarakat

Dalam gambar tersebut, terlihat Budi dan Kaesang dengan latar belakang Monumen Nasional. 

Di bawah foto mereka, tertulis keterangan bahwa Budi adalah calon gubernur DKI Jakarta sementara Kaesang adalah calon wakil gubernur DKI Jakarta, dengan tambahan tulisan “for presiden 2024”.

Namun, Dasco belum mengumumkan apakah Gerindra secara resmi akan mengusung pasangan tersebut untuk Pemilihan Gubernur Jakarta. 

Sebelumnya, Dasco sempat mengatakan bahwa partainya sedang mencari calon yang terbaik untuk Pilkada Jakarta.

“Pasangan yang diusung ini sedang kita kalkulasi,” ujar Dasco, kepada wartawan, Senin (27/5).

Baca Juga:

Ditanya Soal Peluang Maju di Pilkada, Begini Respon Kaesang Pangarep

Menurut Dasco, nama calon yang akan diusung saat ini baru mencapai dua nama kader internal partai tersebut. Namun, ia masih belum merinci siapa saja calon yang dipertimbangkan.

“Pokoknya mantep aja,” tuturnya

Kabar Kaesang Pangarep yang akan menjadi calon wakil gubernur Jakarta 2024 tentu mendapatkan beragam reaksi dari masyarakat.

Meskipun demikian, baik Kaesang ataupun Dasco belum memberikan keterangan resmi terkait Pilkada 2024.

Seperti diketahui, Pilkada serentak akan kembali digelar pada bulan November mendatang. Beberapa pihak seperti Raffi Ahmad, Anies Baswedan juga disebut akan terlibat dalam Pilkada 2024. 

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Cara Mengatasi Roblox yang Error Tanpa Harus Pusing

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi Roblox yang error? Apakah Anda frustrasi karena Roblox error mengganggu…

8 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Manusia Purba? Berikut ini Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id – Apa yang dimaksud dengan manusia purba? Pernahkah Anda bertanya-tanya tentang nenek moyang kita…

9 hours ago

Jadwal SIM Keliling Bandung November 2025: Lokasi dan Syarat Perpanjangan

SwaraWarta.co.id - Bagi warga Bandung yang ingin memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM), layanan SIM Keliling…

9 hours ago

PENDIDIKAN Faktor Eksternal dan Internal PT Maju Sukses Melakukan Ekspansi Berdasarkan Teori Greiner

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal Pendidikan Faktor Eksternal dan Internal PT Maju…

12 hours ago

SEBUAH Saham Preferen Memberikan Dividen Tetap Sebesar Rp7.000 Per Tahun, Dan Tingkat Pengembalian Yang Diharapkan Investor Adalah 10%

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal sebuah saham preferen memberikan dividen tetap sebesar…

12 hours ago

SEBUAH Perusahaan Pada Tahun Yang Akan Datang Membutuhkan Bahan Baku Sebesar 20.000 Kg Per Tahun, Biaya Pemesanan Rp 60.000

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal sebuah perusahaan pada tahun yang akan datang…

13 hours ago