Prabowo Datangi Surya Paloh : Disambut Pakai Karpet Merah

- Redaksi

Friday, 22 March 2024 - 11:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
– Pada Jumat (22/3/2024), Capres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto mengunjungi Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh. 

Pertemuan tersebut berlangsung di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta. Prabowo datang bersama beberapa petinggi Partai Gerindra, seperti Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, dan Wakil Ketua Umum Gerindra, Sugiono. 

Sementara itu, Surya didampingi oleh Sekjen Nasdem, Hermawi Taslim, Bendahara Umum Nasdem, Ahmad Sahroni, dan Ketua DPP Gerindra, Willy Aditya. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Prabowo mengenakan pakaian berlengan panjang berwarna putih. Ia kemudian bersalaman dan berpelukan dengan Surya sebelum masuk ke dalam Nasdem Tower. 

Baca Juga :  Jadi Bandar Sabu, Eks Caleg Partai Ummat Dibekuk Kepolisian

Menariknya, Nasdem menggelar karpet merah beberapa saat sebelum kedatangan Prabowo. 

Terkait hal ini, cawapres pemenang Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka, mengatakan bahwa pihaknya akan merangkul semua pihak dan bahwa KIM tengah mendekati beberapa partai politik. 

“Sudah ada ke arah sana (pendekatan), lebih dari satu partai,” sebutnya.

Dalam Pilpres 2024, Nasdem merupakan bagian dari Koalisi Perubahan bersama dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). 

Ketiga partai politik ini mengusung pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. 

Namun, Nasdem menjadi partai politik pertama yang memberikan selamat kepada Prabowo dan Gibran setelah pengumuman hasil suara resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (20/3/2024).

Berita Terkait

Purbaya Tolak Bayar Utang Kereta Cepat, Begini Respon dari Pemerintah
Cara Cetak Pertek NIP PPPK 2025: Panduan Lengkap dan Link Resmi
Tambahan Tunjangan Profesi Guru 2025: Jadwal, Besaran, dan Syaratnya
Tanggal 14 Oktober Memperingati Hari Apa? Simak Penjelasannya
Update Harga Cabai Merah Hari Ini: Gejolak Terpantau di Berbagai Daerah
Cara Cek BSU Kemnaker 2025 dengan Mudah secara Online dan Syaratnya
Magang Kemnaker untuk Fresh Graduate: Syarat, Cara Daftar, dan Manfaatnya
Cara Pendaftaran PPG Prajabatan 2025: Syarat dan Link Resmi

Berita Terkait

Wednesday, 15 October 2025 - 14:31 WIB

Purbaya Tolak Bayar Utang Kereta Cepat, Begini Respon dari Pemerintah

Wednesday, 15 October 2025 - 10:57 WIB

Cara Cetak Pertek NIP PPPK 2025: Panduan Lengkap dan Link Resmi

Monday, 13 October 2025 - 16:08 WIB

Tanggal 14 Oktober Memperingati Hari Apa? Simak Penjelasannya

Monday, 13 October 2025 - 15:47 WIB

Update Harga Cabai Merah Hari Ini: Gejolak Terpantau di Berbagai Daerah

Sunday, 12 October 2025 - 19:18 WIB

Cara Cek BSU Kemnaker 2025 dengan Mudah secara Online dan Syaratnya

Berita Terbaru

Faktor Utama Penyebab Kesenjangan Sosial

Pendidikan

Memahami Akar Masalah: Faktor-Faktor Utama Penyebab Kesenjangan Sosial

Wednesday, 15 Oct 2025 - 12:00 WIB

14037 Nomor Apa?

Teknologi

14037 Nomor Apa? Penjelasan Lengkap dan Tips Aman Menghadapinya

Wednesday, 15 Oct 2025 - 11:08 WIB

Cara Cetak Pertek NIP PPPK 2025

Berita

Cara Cetak Pertek NIP PPPK 2025: Panduan Lengkap dan Link Resmi

Wednesday, 15 Oct 2025 - 10:57 WIB