Categories: Berita

Kasus Covid di Jakarta Terus Meningkat, Dinkes Himbau Masyarakat untuk Waspada

Ilustrasi Covid 19 (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Jumlah masyarakat yang terkena Covid-19 di Jakarta meningkat dalam beberapa hari terakhir. 

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Kepala Seksi Surveilans, Epidemiologi, dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Ngabila Salama, pada tanggal 13 Desember 2023, ada 365 kasus positif Covid-19. 

Sejumlah pasien Covid-19 sedang dirawat di rumah sakit di Jakarta, termasuk 12 pasien yang memiliki gejala parah dengan kondisi medis lain. 

“44 pasien dirawat. 32 kasus bergejala sedang di ruang isolasi, dan 12 kasus di ICU (Intensive Care Unit) rumah sakit,” ungkap Ngabila Salama pada Rabu, (13/12)

Bahkan positivity rate Covid-19 di Jakarta sangat tinggi, yaitu sekitar 40 persen. Ini berarti dari 10 orang yang dites, 4 sampai 5 orang positif Covid-19. 

“Dari 10 orang tes PCR, 4 sampai 5 orang positif Covid-19,” ujarnya.

Masyarakat yang memiliki gejala seperti demam, sakit tenggorokan, batuk, pilek, atau hilangnya indra penciuman disarankan untuk melakukan tes PCR atau antigen secara gratis di puskesmas jika mereka kontak erat dengan kasus positif. 

Selain itu, vaksinasi Covid-19 sangat penting dan harus dilakukan hingga dosis keempat. 

Ngabila Salama juga menekankan bahwa vaksinasi dapat membantu mencegah keparahan dan kematian akibat Covid-19 terutama bagi kelompok yang berisiko tinggi. 

“Vaksinasi terbukti efektif untuk mencegah keparahan dan kematian Covid-19 terutama untuk kelompok berisiko tinggi meninggal,” ujarnya.

Data menunjukkan bahwa dua orang lansia di Jakarta meninggal karena Covid-19 pada periode 1-10 Desember 2023.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Cara Mengetahui Orang yang Sudah Terinfeksi HIV

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa cara mengetahui orang yang sudah terinfeksi HIV. Hingga saat ini, masih…

3 hours ago

VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya

SwaraWarta.co.id - Sebuah video viral yang menampilkan seorang wanita menembak mati seekor burung hantu jenis…

9 hours ago

Jaksa Agung ST Burhanuddin Tegaskan Perkara Guru Honorer di Jambi Akan Dihentikan

SwaraWarta.co.id - Jaksa Agung ST Burhanuddin memberikan jaminan tegas bahwa perkara guru honorer di Jambi yang menjadi…

10 hours ago

Bagaimana Pengaruh Kondisi Geografis Terhadap Penjelajahan Samudra? Berikut ini Pembahasannya!

SwaraWarta.co.id – Bagaimana pengaruh kondisi geografis terhadap penjelajahan samudra? Sejarah mencatat bahwa abad ke-15 hingga…

13 hours ago

Kapankah Manusia Mulai Mengenal Konsep Uang? Mari Kita Bahas!

SwaraWarta.co.id – Kapankah manusia mulai mengenal konsep uang? Dalam kehidupan modern, uang adalah pusat dari…

13 hours ago

Siapa Pemain Jepang yang Dijuluki King Kazu? Inilah Profil dan Perjalanan Karirnya!

SwaraWarta.co.id - Dalam dunia sepak bola yang menuntut fisik prima, biasanya pemain akan gantung sepatu…

1 day ago