Banjir Besar Terjang New South Wales, Australia, 4 Orang Tewas, Ribuan Warga Terisolasi

- Redaksi

Saturday, 24 May 2025 - 09:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjir di Australia (Dok. Ist)

Banjir di Australia (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Banjir besar melanda negara bagian New South Wales (NSW), Australia, dan menyebabkan empat orang meninggal dunia.

Beberapa orang lainnya juga dilaporkan hilang. Akibat banjir ini, sekitar 50.000 warga terjebak karena rumah mereka dikelilingi air.

Menurut laporan BBC News pada Jumat (23/5/2025), banjir ini disebabkan oleh hujan sangat deras yang terjadi terus-menerus.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pemerintah Australia pun menyatakan situasi ini sebagai bencana alam. Perdana Menteri Anthony Albanese menetapkan status darurat dan berjanji akan memberikan bantuan sepenuhnya kepada warga yang terdampak.

Cuaca ekstrem ini terjadi karena adanya tekanan udara rendah yang bergerak lambat, sehingga menyebabkan hujan deras dalam waktu lama. Hujan deras itu kini bergerak ke arah selatan dan memengaruhi kota-kota besar seperti Sydney dan Newcastle.

Baca Juga :  Firli Bahuri Masih Ketua KPK Meski Ditetapkan Sebagai Tersangka

Biro Meteorologi Australia telah mengeluarkan peringatan banjir untuk wilayah selatan NSW. Perdana Menteri Albanese yang mengunjungi lokasi banjir menyebut bahwa kejadian seperti ini kini lebih sering terjadi dan makin parah karena perubahan iklim.

Ia juga menyatakan dukungannya kepada warga dan memuji kerja keras petugas penyelamat.

Layanan Darurat Negara Bagian NSW (SES) mengatakan telah melakukan lebih dari 535 penyelamatan banjir hanya dalam 24 jam terakhir. Sejak banjir mulai terjadi, total sudah lebih dari 670 penyelamatan dilakukan.

Saat ini masih ada lebih dari 150 peringatan banjir yang berlaku, dan 40 di antaranya masuk kategori darurat. Warga diminta tidak mengemudi atau memasuki area yang tergenang air demi keselamatan.

Baca Juga :  Anthon Sihombing: Komposisi Kabinet Prabowo Beri Harapan bagi Kemajuan Indonesia

Banjir ini juga menyebabkan lebih dari 100 sekolah ditutup, dan ribuan rumah serta tempat usaha mengalami pemadaman listrik. Pemerintah telah membuka pusat-pusat evakuasi untuk menampung warga yang terpaksa mengungsi.

Berita Terkait

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah
Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!
BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima
Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!
Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!
Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113
Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam
MENURUT Anda, Bagaimana Pancasila Sebagai Paradigma Pengembangan Ilmu Dapat Menjadi Dasar Moral Dan Etika Dalam Mengarahkan Perkembangan Al

Berita Terkait

Sunday, 23 November 2025 - 17:02 WIB

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah

Saturday, 22 November 2025 - 15:11 WIB

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!

Thursday, 20 November 2025 - 23:06 WIB

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima

Wednesday, 19 November 2025 - 19:43 WIB

Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!

Wednesday, 19 November 2025 - 17:36 WIB

Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!

Berita Terbaru

Cara Daftar Bansos Online 2025

Berita

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah

Sunday, 23 Nov 2025 - 17:02 WIB