Categories: BeritaPemilu 2024

Habiskan Rp 5 Milyar untuk Nyaleg tapi Gagal, Anisa Bahar Mengaku Legowo

 

Anisa Bahar gagal lolos ke Senayan
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
Anisa Bahar, seorang pedangdut, legowo menerima kekalahan dalam pencalonannya untuk duduk di kursi DPR RI dari partai NasDem di Dapil Jawa Tengah IX. 

Meskipun demikian, ia tak menutup mata akan peluangnya untuk lolos ke Senayan Kecil dan mengungkapkan telah mengeluarkan biaya kampanye sebesar Rp5 miliar serta telah menjual dua mobil mewahnya. 

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Anisa Bahar menjelaskan bahwa biaya tersebut bukan hanya didukung oleh partainya, tetapi juga berasal dari hasil penjualan mobil mewahnya. 

“Kurang lebih Rp 5 Miliar. Aku habis nggak seberapa karena nggak beli suara. Aku cuma ke dapil aja terjun 3 tahun. Yang lain cuma 3 bulan sebelum Pemilu terjunnya, habis Rp 20 miliar-Rp 30 miliar buat beli suara, tapi kasihan,” kata Anisa Bahar di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan.

Meski kekalahan tersebut, ia mengaku tidak kapok dan memetik pelajaran tentang pentingnya memahami pemilihan daerah pemilihan. 

“Nggak (kapok). Cuma harus dipertimbangkan dalam memilih dapil yang tepat saja,” kata Anisa Bahar

Untuk Pemilu 2024, Anisa Bahar telah mempersiapkan diri secara mental untuk menghadapi kemenangan maupun kekalahan. 

“Dalam pertandingan ada menang ada kalah, aku pun sudah siap kalah. Aku bukan kayak orang-orang di otaknya bagaimana bisa menang, nggak. Yang penting aku sudah berbuat dan melakukan yang terbaik buat masyarakat,” tuturnya.

Namun, ia tetap fokus pada mengembangkan program-programnya yang bermanfaat untuk warga dan mengembalikan segalanya kepada masyarakat. 

Sejak tahun 2021, ia sudah aktif dalam berbagai acara di dapilnya dan memberikan bantuan sebesar Rp2 juta melalui acara “Putar Rezeki” yang digelar di kampung-kampung. 

Anisa Bahar juga menyatakan tidak menyesal telah mengeluarkan biaya kampanye yang besar dan menjual mobil mewahnya meskipun gagal terpilih.

Semua itu, katanya, dilakukannya demi keprihatinan terhadap masyarakat yang memilihnya.

“Aku nggak menyesal mengeluarkan uang banyak dan nggak menang. Kalau saya mau bertanding saya harus siap kalah. Kan ini bukan soal kalah menang. Nggak apa-apa masyarakat berhak memilih,” tukas Anisa Bahar.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

PPN 12% Resmi Berlaku: Simak Penjelasan Lengkap dan Dampaknya bagi Masyarakat

SwaraWarta.co.id - Pada 1 Januari 2025, kebijakan kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12%…

3 hours ago

Pemutihan Tunggakan BPJS Kesehatan Mulai November 2025, Ini Syarat dan Mekanismenya

SwaraWarta.co.id - Pemerintah resmi meluncurkan program pemutihan tunggakan iuran BPJS Kesehatan yang mulai berlaku pada…

7 hours ago

Kenapa Habis Makan Ngantuk? Pahami Penyebab dan Cara Mengatasinya!

SwaraWarta.co.id – Kenapa habis makan ngantuk? Apakah Anda sering dilanda rasa kantuk yang tak tertahankan…

8 hours ago

Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring OTT KPK, Diduga Terkait Proyek Infrastruktur Dinas PUPR

SwaraWarta.co.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggebrak dengan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Provinsi…

8 hours ago

FIFA Tegas Tolak Banding FAM, Sanksi untuk 7 Pemain Naturalisasi Tetap Berlaku

SwaraWarta.co.id – Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) secara resmi menolak banding yang diajukan Federasi Sepak Bola…

8 hours ago

DI ERA DIGITAL Seperti Saat Ini, Organisasi Memanfaatkan Teknologi Sebagai Saluran Komunikasi Dalam Organisasi, Menurut Dale Level Dan William Galle

Di era digital seperti sekarang, teknologi berperan besar dalam mendukung komunikasi di dalam organisasi. Hampir…

9 hours ago