Bandara Dhoho Kediri Segera Dibuka, Ini Kata Khofifah

- Redaksi

Monday, 1 April 2024 - 08:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Bandara Dhoho Kediri (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Warga Jawa Timur akan segera mendapatkan kabar gembira karena Bandara Dhoho Kediri akan segera dioperasikan. 

Xitilink, sebuah maskapai penerbangan di Indonesia, akan membuka rute Jakarta-Kediri. Selain itu, lebih banyak maskapai lain juga akan membuka rute penerbangan seperti Kediri-Bali, Kediri-Palembang, Kediri-Banjarmasin, Kediri-Balikpapan, dan Kediri-Makassar. 

Kehadiran Bandara Dhoho Kediri akan mempermudah akses transportasi bagi masyarakat Jawa Timur, terutama yang akan mudik ke daerah Mataraman, Blitar, Trenggalek, Tulungagung, dan Ponorogo. Dalam waktu dekat, tiket penerbangan dapat dibeli secara online.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mantan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mengatakan bahwa penerbangan rute Jakarta-Kediri akan semakin mempermudah akses transportasi ke dan dari Jawa Timur. 

Baca Juga :  Disebut Kemenag Asbun, Gus Miftah Beri Jawaban Menohok

“Dengan disediakannya rute penerbangan Jakarta-Kediri melalui Bandara Dhoho Kediri ini, maka masyarakat Jatim yang akan mudik ke Blitar, Trenggalek, Tulungagung, Ponorogo maupun daerah kabupaten Kota di wilayah Mataraman dan Selingkar Wilis akan semakin dekat dan semakin nyaman,” tegas Khofifah, Minggu (31/3). 

Bandara Dhoho Kediri juga akan memangkas waktu tempuh perjalanan mudik secara signifikan. 

Selain itu, dioperasionalkannya Bandara Dhoho Kediri akan membawa multiplier effect untuk masyarakat Jawa Timur khususnya di kawasan Selingkar Wilis dan Mataraman.

Kediri dan sekitarnya memiliki banyak industri, seperti kopi, kakao, dan buah-buahan seperti alpukat. 

Dengan adanya Bandara Dhoho Kediri, sektor industri tersebut akan lebih maju. Bandara ini juga dapat memangkas ketimpangan wilayah utara dan selatan Jawa Timur.

Baca Juga :  Pemkab Ponorogo Berharap Perekonomian disekitar Monumen Reog dan Museum Peradaban Bisa Berkembang Pesat

“Kita tahu bahwa di kawasan Kediri dan sekitarnya itu juga banyak industri, maka kami yakin bahwa bandara ini akan sangat mengungkit kemajuan ekonomi wilayah Kediri dan sekitarnya,” tambah Khofifah

PT Angkasa Pura 2 bekerja sama dengan Surya Dhoho Investama dalam menangani operasional Bandara Dhoho Kediri. 

Bandara ini akan melayani penerbangan internasional karena memiliki fasilitas yang memadai, seperti runway dengan panjang landasan pacu 3.300 meter x 45 meter. 

Bandara ini juga memiliki apron VIP, taxiway, lahan parkir, dan terminal penumpang yang dapat menampung hingga 1,5 juta penumpang per tahun. Di masa depan, Bandara Dhoho Kediri juga akan melayani penerbangan jamaah umroh dan haji. 

Berita Terkait

BREAKING NEWS! Gaji PPPK 2025 Akhirnya Cair Bulan Depan, Ada yang Tembus Rp7,3 Juta per Bulan! Cek Rinciannya di Sini
Maaf, Honorer Kategori R4 Tetap Gagal Seleksi PPPK, Meski Nilai Tinggi! Bisa Diangkat Jadi PPPK Paruh Waktu?
Apakah Ada Jalur Khusus untuk Honorer R4 Usai Gagal PPPK Tahap 2 2024? Begini Penjelasannya
Tak Lolos PPPK Tahap 2 tapi Statusmu Honorer R3b dan R4? Begini Prediksi Nasibnya
Terungkap! DPR dan BKN Sepakati Batas Akhir Pengangkatan PPPK dan CPNS 2025, Honorer R2 dan R3 Masih Bisa Jadi Full Time ASN!
Siapa Saja yang Berhak Menerima Bantuan BSU BPJS Ketenagakerjaan? Memahami Kriteria dan Mekanisme Penyaluran
Cara Mengecek BSU Lewat Pospay dengan Mudah, Cukup dari Rumah!
Pencairan BSU Juli 2025 Rp600 Ribu, Lakukan Ini Jika Belum Masuk Rekeningmu!

Berita Terkait

Saturday, 5 July 2025 - 22:51 WIB

BREAKING NEWS! Gaji PPPK 2025 Akhirnya Cair Bulan Depan, Ada yang Tembus Rp7,3 Juta per Bulan! Cek Rinciannya di Sini

Saturday, 5 July 2025 - 21:51 WIB

Maaf, Honorer Kategori R4 Tetap Gagal Seleksi PPPK, Meski Nilai Tinggi! Bisa Diangkat Jadi PPPK Paruh Waktu?

Saturday, 5 July 2025 - 20:51 WIB

Apakah Ada Jalur Khusus untuk Honorer R4 Usai Gagal PPPK Tahap 2 2024? Begini Penjelasannya

Saturday, 5 July 2025 - 19:51 WIB

Tak Lolos PPPK Tahap 2 tapi Statusmu Honorer R3b dan R4? Begini Prediksi Nasibnya

Saturday, 5 July 2025 - 18:51 WIB

Terungkap! DPR dan BKN Sepakati Batas Akhir Pengangkatan PPPK dan CPNS 2025, Honorer R2 dan R3 Masih Bisa Jadi Full Time ASN!

Berita Terbaru