Berita

Teddy Indra Wijaya Resmi Menjadi Sekretaris di Kabinet Merah Putih, Ini Faktanya

SwaraWarta.co.id – Presiden Prabowo Subianto baru saja mengumumkan ajudannya, Mayor Teddy Indra Wijaya, sebagai Sekretaris Kabinet (Seskab) dalam Kabinet Merah Putih.

Pengumuman ini disampaikan oleh Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta, pada Minggu (20/10/2024).

“Mayor Teddy Indra Wijaya, Sekretaris Kabinet,” ujar Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat namanya disebut, Mayor Teddy, yang mengenakan batik coklat, maju ke depan dan memberikan hormat kepada Prabowo.

Teddy Indra Wijaya dikenal sebagai sosok yang selalu berada di dekat Prabowo, mulai dari masa jabatan sebagai Menteri Pertahanan, saat kampanye Pemilihan Presiden 2024, hingga kini.

Sebelumnya, posisi Sekretaris Kabinet diisi oleh Pramono Anung, seorang politikus dari PDI-P, pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Mayor Teddy Indra Wijaya sebelumnya mendapat promosi jabatan menjadi Wakil Komandan Batalyon Infantri (Wadanyonif) Para Rider 328/Dirgahayu.

Promosi jabatan Teddy ini tertuang dalam Keputusan Kepala Staf TNI AD (KASAD) nomor 137/II/2024 tanggal 24 Februari 2024.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Cara Mudah Cek Dapodik Guru 2026: Panduan Lengkap Status Validitas Data

SwaraWarta.co.id - Bagi Bapak dan Ibu Guru di seluruh Indonesia, memantau data di Dapodik (Data…

6 hours ago

Bagaimana Makanan dan Minuman Membantu Kita Tetap Hidup dan Beraktifitas? Simak Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id - Setiap gerakan yang kita lakukan, mulai dari berkedip hingga berlari maraton, membutuhkan energi.…

7 hours ago

Daftar Lengkap: Operasi yang Tidak Ditanggung BPJS Apa Saja?

SwaraWarta.co.id - BPJS Kesehatan merupakan program jaminan kesehatan nasional yang sangat membantu masyarakat Indonesia dalam…

8 hours ago

Cara Keluar dari Akun Google di Hp, Berikut ini Panduannya dengan Mudah!

SwaraWarta.co.id - Apakah Anda berencana menjual ponsel lama, meminjamkan perangkat kepada teman, atau sekadar ingin…

9 hours ago

Mengapa Hak dan Kewajiban Harus Dilaksanakan Secara Seimbang? Ini Alasannya

SwaraWarta.co.id - Dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, kita sering mendengar istilah hak dan kewajiban.…

9 hours ago

Kenapa DANA Cicil Tidak Tersedia? Ini 5 Penyebab dan Solusi Terbarunya

SwaraWarta.co.id - Kenapa DANA cicil tidak tersedia? Fitur DANA Cicil menjadi salah satu layanan yang…

1 day ago