Berita

Setelah 20 Tahun Berpisah, Ayah Natasha Wilona Ungkap Kerinduan dan Penyesalan

SwaraWarta.co.id – Didi Setiadi, ayah kandung Natasha Wilona, mengungkapkan rasa rindunya terhadap kedua anaknya, Claresta dan Natasha Wilona.

Kerinduan ini muncul karena mereka tidak bertemu selama 20 tahun.Didi menjelaskan bahwa Claresta dan Natasha adalah putri dari pernikahannya dengan Theresia.

Ia mengucapkan terima kasih kepada mantan istrinya itu karena telah merawat dan membimbing kedua putri mereka hingga sukses seperti sekarang.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Abah mau mengucapkan terima kasih kepada ibu Natasha (Theresia) yang telah merawat dan membimbing kedua putri Abah sehingga bisa menjadi sekarang ini,” jelas Didi Setiadi dikutip dari YouTube Anak Rantau,

Senin (25/11)Selain menyampaikan rasa terima kasih, Didi, yang akrab disapa Abah, juga menyampaikan pesan khusus untuk Claresta dan Natasha.

Dengan mata berkaca-kaca, ia mengungkapkan penyesalan atas kesalahannya di masa lalu dan berharap anak-anaknya mau memaafkannya.

Ia juga menegaskan bahwa keinginan bertemu ini semata-mata karena rasa rindunya yang mendalam.

“Aku rindu kepada anak-anakku,” tandasnya sambil menangis.

Didi mengakui bahwa semakin bertambahnya usia membuatnya merasa perlu untuk bertemu dengan kedua putrinya

“Abah menyadari, usia semakin bertambah dan dari segi tenaga sudah berkurang. Abah ingin berjumpa dengan anak abah, mudah-mudahan bisa ada jalan untuk bertemu. Anak abah itu namanya Claresta dan Natasha Wilona,” tuturnya.

Ia juga menegaskan bahwa niatnya hanya untuk bertemu dengan anak-anaknya tanpa ada maksud lain.

“Keinginan saya adalah hanya bertemu dengan kedua anak saja. Sekali lagi, saya tidak ada motif lain dan maksud lain. Mudah-mudahan bisa ada jalan untuk bertemu,” tandasnya.

Didi Setiadi kini berharap agar usahanya untuk bertemu dengan Natasha Wilona dan Claresta bisa terwujud, meskipun waktu telah memisahkan mereka selama dua dekade.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Apa Itu Child Grooming? Kenali Tanda, Tahapan, dan Cara Melindungi Anak

SwaraWarta.co.id – Apa itu child grooming? Di era digital yang semakin berkembang, ancaman terhadap anak-anak…

3 hours ago

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

SwaraWarta.co.id - Setelah tujuh hari berjuang di medan terjal Gunung Bulusaraung, operasi SAR berhasil menemukan…

3 hours ago

Apa Hubungan antara Bumi, Matahari, dan Bulan? Simak Pembahasanya Berikut ini!

SwaraWarta.co.id - Pernahkah Anda menatap langit malam dan bertanya-tanya bagaimana benda-benda langit tersebut bekerja sama?…

4 hours ago

Apakah Hubungan antara Frekuensi Pernapasan dengan Aktivitas Seseorang? Ini Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id - Pernahkah Anda memperhatikan bagaimana dada Anda naik-turun dengan sangat cepat setelah berlari kencang,…

4 hours ago

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

SwaraWarta.co.id - Dunia hiburan tanah air kembali berduka. Selebgram sekaligus aktris multitalenta, Lula Lahfah, dikabarkan…

4 hours ago

Apa Tujuan Manusia Diciptakan dengan Bentuk yang Sebaik-baiknya? Simak Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id - Pernahkah Anda bercermin dan menyadari betapa kompleks dan sempurnanya anatomi tubuh manusia? Dalam…

21 hours ago