Lifestyle

Resep Nila Bakar Asam Manis, Bikin Momen Buka Puasa Lebih Harmonis

Swarwarta.co.idResep Nila bakar asam manis bisa dipelajari sebagai alternatif menyiapkan menu buka puasa yang lezat dan juga disukai oleh semua anggota keluarga di rumah.

Resep Nila Bakar Asam Manis

Penasaran apa saja yang perlu dipersiapkan dalam menu ini? Ini dia resep Nila bakar Asam manis yang bisa Anda coba:

Bahan-bahan

  • 1 ekor ikan nila, bersihkan dan belah bagian tengahnya
  • 2 sendok makan air jeruk nipis
  • 1 sendok teh garam

Bahan Saus Asam Manis

  • 3 sendok makan minyak goreng
  • 5 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 siung bawang merah, cincang halus
  • 2 buah cabai merah, iris serong
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan saus sambal
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan air asam jawa (larutan asam jawa)
  • 2 sendok makan gula merah, serut
  • Garam secukupnya
  • 100 ml air

Cara Membuat

  • Lumuri ikan nila dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 10 menit agar bumbu meresap.
  • Setelah itu, bakar ikan di atas arang atau pemanggang hingga matang dan permukaannya kecokelatan. Sesekali oleskan minyak agar tidak kering
  • Panaskan minyak goreng di wajan, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  • Masukkan cabai merah, tumis sebentar.
  • Tambahkan saus tomat, saus sambal, kecap manis, air asam jawa, gula merah, dan air. Aduk rata.
  • Masak hingga saus mengental dan rasa asam manisnya pas. Tambahkan garam secukupnya.
  • Sajikan ikan nila bakar di atas piring, kemudian siram dengan saus asam manis di atasnya.

Nila Bakar Asam Manis siap dinikmati dengan nasi hangat dan juga minuman dingin ataupun hangat sehingga momen buka puasa terasa lebih nikmat

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Kenapa BNPT Tahap 4 Belum Cair? Berikut ini Alasan Utamanya!

SwaraWarta.co.id - Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan salah satu program bantuan sosial yang paling…

15 hours ago

Di Balik Layar: Alasan Psikologi Orang Tidak Posting Foto di Media Sosial

SwaraWarta.co.id - Ada beberapa alasan psikologi orang tidak posting foto di media sosial. Di era…

16 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Interkoneksi Antara Faktor Biologi, Psikologi, dan Sosial Lingkungan dalam Model Biopsikososial?

SwaraWarta.co.id – Kali ini kita akan membahas, apa yang dimaksud dengan interkoneksi antara faktor biologi,…

16 hours ago

Panik Karena PC Mati? Ini Solusi Bagaimana Kalau Ada Komputer yang Rusak

SwaraWarta.co.id - Di era digital saat ini, komputer dan laptop telah menjadi "nyawa" bagi produktivitas…

17 hours ago

Cara Pinjam Uang di SeaBank: Panduan Mudah, Cepat, dan Aman

SwaraWarta.co.id - Di era digital saat ini, kebutuhan akan dana darurat seringkali datang tiba-tiba. Sebagai…

17 hours ago

Apakah ONIC Gugur di M7? Simak Update Terkini Nasib Sang Raja Langit

SwaraWarta.co.id - Pecinta Mobile Legends di tanah air saat ini tengah dilanda kekhawatiran terkait performa…

2 days ago