Maxime Bouttier Lamar Luna Maya dengan Cincin Berlian di Tokyo

- Redaksi

Wednesday, 2 April 2025 - 09:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Luna Maya saat dilamar sang kekasih (Dok. Ist)

Luna Maya saat dilamar sang kekasih (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Maxime Bouttier, aktor dan model Prancis-Indonesia, baru saja melamar aktris dan penyanyi Luna Maya dengan sebuah cincin berlian.

Momen romantis tersebut berlangsung di bawah pohon bunga Sakura yang sedang mekar di Tokyo, Jepang, pada hari Selasa.

Luna Maya mengungkapkan perasaan bahagianya lewat unggahan di Instagram @lunamaya. I

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan jantung berdegup kencang oleh cinta, aku katakan YA – kepadamu, untuk perjalanan indah ini kita akan tuliskan bersama, untuk selamanya,” kata Luna dalam unggahan foto tersebut di akun Instagram @lunamaya itu.

Dalam foto yang diunggah, Maxime terlihat mengenakan jas hitam dan berlutut di depan Luna sambil menunjukkan cincin berlian.

Baca Juga :  Indonesian Idol 2025: Rara Sudirman Tereliminasi di Spektakuler Show 8 Meski Tuai Pujian

Luna, yang tampak sangat bahagia, merespons dengan senyum lebar, kemudian mereka berpelukan. Luna juga memejamkan mata, menikmati momen indah itu.

Foto selanjutnya menunjukkan Luna yang menunjukkan jari manisnya yang dihiasi cincin berlian. Momen ini diabadikan dengan kamera poket yang dipegang oleh Maxime.

Luna juga mengungkapkan bahwa foto-foto romantis ini diambil oleh fotografer profesional yang mereka sewa untuk mengabadikan momen spesial tersebut.

Melalui momen ini, Maxime dan Luna mengonfirmasi bahwa mereka kini merupakan pasangan kekasih yang siap menuju pernikahan. Kedekatan mereka sudah terlihat sejak April 2023, ketika Luna hadir di ulang tahun Maxime dan diduga telah berpacaran.

Berita Terkait

Ananda Sukarlan Tampilkan Karya Terbaru Bora Ring dalam Konser Gabalandhurra
Tahun Berkarya, Reza Rahadian Kini Lebih Santai Hadapi Kritik
Dere Resmi Rilis Album Kedua “Berbunga”, Cerita Tentang Cinta dan Patah Hati
Viral di Media Sosial: NIKI Menyanyikan Ulang Lagu ‘You’ll Be in My Heart’ Karya Phil Collins
Kabar Duka: Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank, Tutup Usia
Terungkap! Sosok Nico Surya yang Diduga Selingkuhan Paula Verhoeven
Luna Maya Akui Tantangan Perankan Tokoh Nyai di Film “Gundik”
Gibran: Film Jumbo Tanda Era Baru Animasi Indonesia

Berita Terkait

Thursday, 1 May 2025 - 09:59 WIB

Ananda Sukarlan Tampilkan Karya Terbaru Bora Ring dalam Konser Gabalandhurra

Tuesday, 29 April 2025 - 10:44 WIB

Tahun Berkarya, Reza Rahadian Kini Lebih Santai Hadapi Kritik

Monday, 28 April 2025 - 09:01 WIB

Dere Resmi Rilis Album Kedua “Berbunga”, Cerita Tentang Cinta dan Patah Hati

Sunday, 27 April 2025 - 14:11 WIB

Viral di Media Sosial: NIKI Menyanyikan Ulang Lagu ‘You’ll Be in My Heart’ Karya Phil Collins

Sunday, 27 April 2025 - 08:55 WIB

Kabar Duka: Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank, Tutup Usia

Berita Terbaru

Sebutkan 2 Pandangan Terhadap Keberlakuan HAM di Dunia

Pendidikan

Sebutkan 2 Pandangan Terhadap Keberlakuan HAM di Dunia

Thursday, 1 May 2025 - 15:10 WIB

Jokowi Laporkan Dugaan Ijazah Palsu, Langkah Hukum Ditempuh

Berita

Jokowi Laporkan Dugaan Ijazah Palsu, Langkah Hukum Ditempuh

Thursday, 1 May 2025 - 14:58 WIB