Berita

Truk Tabrak Gapura di Magetan, 2 Orang Tewas karena Salah Rute Google Maps

SwaraWarta.co.id – Sebuah truk bermuatan bata ringan (hebel) mengalami kecelakaan dan menabrak gapura di Desa Sayutan, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan. Akibat kejadian ini, sopir dan kernet truk meninggal dunia.

Truk tersebut berangkat dari Bojonegoro menuju Sampung, Ponorogo. Namun, sopir diduga tidak mengenal medan jalan yang dilalui karena hanya mengandalkan petunjuk arah dari aplikasi Google Maps.

Menurut Kasat Lantas Polres Magetan, AKP Ade Andini, rute yang dipilih sopir ternyata berbahaya karena kontur jalan di kawasan Parang, Magetan, banyak tanjakan dan turunan tajam.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menjelaskan bahwa jalur yang lebih aman seharusnya melalui Madiun menuju Ponorogo, karena jalan di sana cenderung lebih landai dan aman bagi kendaraan besar seperti truk.

“Harusnya Jalan Madiun Ponorogo lebih landai tidak banyak tanjakan dan turunan jika dibanding melewati Parang Magetan,” jelas Ade.

Diduga, truk mengalami rem blong saat melintasi jalan menurun dan akhirnya menabrak gapura desa.

AKP Ade juga menekankan pentingnya memilih sopir yang berpengalaman, terutama jika melewati wilayah Magetan yang didominasi daerah pegunungan seperti Plaosan, Poncol, Parang, dan Panekan.

“Kita sering sosialisasi bahwa Magetan banyak jalan tanjakan dan menurun utamanya Plaosan, Poncol, Parang dan Panekan. Harus waspada. Lebih baik cari sopir berpengalaman dan mengetahui medan,” tandas Ade.

Hal senada juga disampaikan Kanit Gakkum Satlantas Polres Magetan, Iptu Sulanjar. Ia mengingatkan bahwa siapa pun yang ingin berkendara di wilayah pegunungan Magetan harus ekstra hati-hati.

“Kita sering imbau agar bawa sopir berpengalaman jika ke Magetan yang wilayah pegunungan,” tandas Sulanjar.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Kenapa DANA Cicil Tidak Tersedia? Ini 5 Penyebab dan Solusi Terbarunya

SwaraWarta.co.id - Kenapa DANA cicil tidak tersedia? Fitur DANA Cicil menjadi salah satu layanan yang…

11 hours ago

4 Cara Cek NRG Menggunakan NUPTK Terbaru: Panduan Praktis untuk Guru

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara cek NRG menggunakan NUPTK? Bagi Bapak dan Ibu Guru yang telah…

12 hours ago

Mengenal Lebih Dalam: Apa Itu Anxiety, Gejala, dan Cara Mengatasinya

SwaraWarta.co.id - Pernahkah Anda merasa jantung berdebar kencang, telapak tangan berkeringat, atau pikiran sulit fokus…

13 hours ago

Ketika Ranika Belajar Merelakan Cinta yang Tak Direstui

SwaraWarta.co.id - Ranika Rizkia selalu percaya bahwa cinta yang dijaga dengan kesabaran akan menemukan jalannya…

13 hours ago

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul

SwaraWarta.co.id - Pemerintah Indonesia melalui Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) secara resmi telah menyiapkan 5.750 kuota…

16 hours ago

Iran Deklarasi Siap Perang Hadapi Amerika Serikat: Analisis Ketegangan yang Memanas

SwaraWarta.co.id - Dunia kembali menahan napas menyusul pernyataan tegas dari pejabat tinggi Iran yang menyatakan…

16 hours ago