Rocky Gerung Berikan Tanggapan Terkait Prabowo yang Jatuh Sakit

- Redaksi

Friday, 2 February 2024 - 12:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Rocky Gerung tanggapi Prabowo yang jatuh sakit
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.idRocky Gerung memberikan tanggapannya terhadap kabar yang menyebutkan bahwa Prabowo Subianto mengalami kelelahan dan harus dilarikan ke rumah sakit. 

Menurut Rocky, tekanan yang diberikan adalah salah satu faktor yang membuat Capres nomor urut 2 itu merasa kelelahan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rocky menyebutkan beberapa faktor tekanan yang dialami Prabowo, diantaranya tentang Gibran yang dianggap sebagai produk gagal konstitusi dan masih banyak masyarakat yang menolaknya sebagai Cawapres. 

“Saya membayangkan bagaimana beban Prabowo untuk menjadikan Gibran sebagai orang yang diterima publik. Prabowo sudah diterima publik. Saya membayangkan bagaimana Gerindra tengah mencari jalan agar Prabowo tidak terbebani dengan tugas untuk mengangkat Gibran. Saya mengerti psikologi itu,” kata Rocky Gerung.

Baca Juga :  Lydia Viral 12 Menit, Isinya Bikin Terkejut, Penasaran? ini Faktanya!

Selain itu, Prabowo juga merasa tekanan dari koalisinya, dari partai besar hingga ke partai kecil seperti PSI. 

Sebelumnya, Prabowo hanya membawa nama Gerindra saat mencalonkan diri sebagai Capres, namun sekarang ia harus mengurusi berbagai partai sebagai tanggung jawabnya.

“Saya mengerti sifat Pak Prabowo yang mengatakan saya masih kuat. Tapi ini soal fisik, tekanan kepada Prabowo terlalu berat. Prabowo bukan hanya sekadara harus meloloskan Gibran. Dia juga harus menjaga agar Golkar, Demokrat, PSI itu tetap ada dalam barisan,” tambah Rocky.

Selain dua faktor tersebut, Rocky menyebutkan alasan ketiga yakni Presiden Jokowi. Menurut Rocky, Prabowo harus bertarung sendirian untuk menyelamatkan rezim Jokowi dan hal ini juga mempengaruhi kelemahan fisik yang dialami oleh Prabowo saat kampanye.

Baca Juga :  Bus Gunung Harta Terbakar di Tol Jombang-Mojokerto, Terdapat 32 Penumpang dalam Bus Semu Aman.

Di sisi lain, Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Afriansyah Noor membantah kabar bahwa Prabowo sedang sakit dan dilarikan ke rumah sakit. 

Menurutnya, informasi tersebut adalah hoaks dan Prabowo dalam kondisi sehat dan bugar.

“Informasi itu hoaks. Pak Prabowo sampai saat ini masih sehat-sehat saja,” tuturnya kepada Bisnis di Jakarta, Rabu (31/1).

Berita Terkait

Menteri Ketenagakerjaan Yassierli Targetkan Penyelesaian Satgas PHK Bulan Ini
Firsta Yufi Amarta Putri Raih Gelar Puteri Indonesia 2025, Ini Daftar Pemenang Lainnya
Menteri P2MI Dorong Kerjasama dengan Pemprov Banten untuk Latih Calon Pekerja Migran
Polda Metro Jaya Perpanjang Penahanan Nikita Mirzani dan Asistennya
Polda Metro Jaya Bongkar Sindikat Penipuan Investasi Saham dan Kripto, Kerugian Rp18,3 Miliar
Penemuan Ibu dan Anak Tewas di Rejang Lebong Menggemparkan Warga
Presiden Prabowo Subianto Dukung RUU Perampasan Aset Koruptor
Julen Lopetegui Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Qatar, Siap Hadapi Kualifikasi Piala Dunia

Berita Terkait

Saturday, 3 May 2025 - 08:47 WIB

Menteri Ketenagakerjaan Yassierli Targetkan Penyelesaian Satgas PHK Bulan Ini

Saturday, 3 May 2025 - 08:42 WIB

Firsta Yufi Amarta Putri Raih Gelar Puteri Indonesia 2025, Ini Daftar Pemenang Lainnya

Saturday, 3 May 2025 - 08:35 WIB

Menteri P2MI Dorong Kerjasama dengan Pemprov Banten untuk Latih Calon Pekerja Migran

Saturday, 3 May 2025 - 08:34 WIB

Polda Metro Jaya Perpanjang Penahanan Nikita Mirzani dan Asistennya

Saturday, 3 May 2025 - 08:30 WIB

Polda Metro Jaya Bongkar Sindikat Penipuan Investasi Saham dan Kripto, Kerugian Rp18,3 Miliar

Berita Terbaru

Teknologi

Toyota dan Waymo Jajaki Kolaborasi Teknologi Mengemudi Mandiri

Saturday, 3 May 2025 - 09:00 WIB