Serie A Liga Italia: Juventus Menang Tipis atas Fiorentina

- Redaksi

Monday, 6 November 2023 - 04:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Juventus Menang Tipis atas Fiorentina

SwaraWarta.co.id Dari lanjutan kompetisi Serie A Liga Italia 2023/2024, Juventus berhasil memenangkan laga tandangnya di Fiorentina dengan skor tipis 1-0.

Laga yang digelar di Artemio Franchi pada Senin dini hari tadi (6/10), berakhir dengan kemenangan Juventus lewat gol semata wayang yang dilesakkan oleh Fabio Miretti.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gol yang dihasilkan oleh Miretti ini merupakan gol tercepat yang berhasil diceploskan pada babak pertama laga di menit ke-10.

Gol tercipta dari hasil skema serangan yang sangat rapi dari arah belakang. Bola dimulai dari belakang yang mengalir ke kaki Filip Kostic di sisi kiri.

Baca Juga :  Pengamanan Ketat Debat Publik Pilkada Ponorogo 2024: Jumlah Simpatisan Dibatasi, Masuk Harus Pakai ID Card

Kemudian dari Kostic dioper ke arah gawang Fiorentina yang langsung disambar dengan cepat dan berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Fabio Miretti.

Tertinggal 1-0 di menit ke-10, Fiorentina seakan kebakaran jenggot. 

Para pemainnya terus meningkatkan tempo permainan untuk mengejar ketertinggalan dengan terus menekan sepanjang babak pertama.

Akan tetapi, apa yang dilakukan oleh para pemain Fiorentina tersebut mendapatkan perlawanan yang seimbang, Juventus bisa mengimbangi setiap upaya penetrasi yang dilakukan sang tuan rumah.

Pertahanan pemain belakang yang rapat dan disiplin yang tinggi dari kubu Juventus, membuat Fiorentina harus kesulitan dan frustrasi dibuatnya.

Ada sekitar 24 peluang yang coba dilancarkan oleh kubu Fiorentina, tetapi tak satu pun yang bisa berbuah menjadi gol. Kesolidan tim Juventus seakan tidak tertembus oleh La Viola hingga selama laga terus gagal menciptakan gol.

Baca Juga :  Joni yang Viral Panjat Tiang saat 17 Agustus Minta Bantuan Jokowi Agar Lolos TNI, Istana Bilang Begini

Dengan kemenangan Juventus atas Fiorentina 1-0 ini membuat posisi si Nyonya Tua ada di peringkat dua klasemen sementera Serie A Liga Italia.

Torehan angka yang berhasil dikimpulkan oleh Juventus menjadi sebanyak 26 poin, selisih dua poin dari sang pemuncak klasemen, Inter Milan.

Sementara itu, dengan kekalahan ini, posisi Fiorentina di klasemen sementara harus puas berada di posisi nomor delapan, dengan akumulasi angka 17 poin.

Dalam laga ini sebenarnya Fiorentina memiliki peluang untuk bisa menghasilkan gol. Beberapa peluang yang gagal dimanfaatkan menjadi gol di antaranya dihasilkan dari usaha Christiano Biraghi, serta Giancomo Bonaventura.

Kedua peluang tersebut yang satu berhasil ditepiskan oleh penjaga gawang Juventus, sementara yang satunya lagi tendangan bolanya melebar.

Baca Juga :  Gagal Maju di Pilwakot Medan 2024, Aulia Rachman Kehilangan Dukungan dari Tiga Partai

Dengan kekalahan dari Juventus ini, Fiorentina gagal mempersembahkan tiga poin kemenangan untuk mendongkrak peringkatnya di daftar klasemen sementara.

 

Berita Terkait

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?
Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026
Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya
3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara
Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump
Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!
Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Berita Terkait

Tuesday, 13 January 2026 - 10:16 WIB

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

Monday, 12 January 2026 - 14:41 WIB

Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026

Saturday, 10 January 2026 - 15:41 WIB

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

Saturday, 10 January 2026 - 10:09 WIB

3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara

Friday, 9 January 2026 - 16:16 WIB

Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump

Berita Terbaru

Cara Melihat Spek Laptop

Teknologi

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

Tuesday, 13 Jan 2026 - 14:28 WIB

 Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa

Pendidikan

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

Tuesday, 13 Jan 2026 - 10:06 WIB