Hujan Deras Guyur Tangerang dan Tangsel, Sejumlah Perumahan Tergenang Banjir

- Redaksi

Monday, 7 April 2025 - 08:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjir di Tangerang (Dok. Ist)

Banjir di Tangerang (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Hujan deras yang mengguyur wilayah Tangerang Selatan (Tangsel) dan Kota Tangerang, Banten, pada Minggu (6/4/2025), menyebabkan banjir di beberapa perumahan.

Salah satu wilayah yang terdampak cukup parah adalah Perumahan Maharta RW 09, 10, dan 11, Kavling Pondok Kacang Permai, serta kawasan Pondok Aren, Tangsel.

Menurut laporan Bhabinkamtibmas Polsek Pondok Aren, Aiptu M Soleh, ketinggian air di lokasi tersebut mencapai 60 hingga 70 cm.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Melaporkan situasi di Komplek Maharta, terjadi genangan air setinggi kurang lebih 60 hingga 70 cm. Ini mengakibatkan warga Perumahan Maharta tergenang,” kata Soleh dikutip dari Instagram Polsek Pondok Aren, Senin (7/4/2025).

Baca Juga :  Jawa Tengah Siap Membentuk Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih

Sementara itu, banjir juga terjadi di wilayah Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang. Bhabinkamtibmas Polsek Ciledug, Aipda Suhaedi, melaporkan bahwa Kampung Duren Sawit dan Jalan Kavling Brebes, Kelurahan Tajur, juga terendam banjir dengan ketinggian air mencapai 50 cm.

Banjir lainnya terjadi di Perumahan Mahkota Simprug, Kelurahan Paninggilan Utara, Ciledug. Aiptu Nawawi dari Polsek Ciledug bersama Lurah Paninggilan Utara, Agus Lesmana, memantau langsung kondisi di lapangan.

“Melaporkan dari Perumahan Mahkota Simprug, Kelurahan Paninggilan Utara, Ciledug, Kota Tangerang di mana ketinggian air kurang lebih 20 cm,” ucap Nawawi.

Pihak kepolisian bersama aparat kelurahan terus memantau situasi di sejumlah titik banjir dan mengimbau warga untuk tetap waspada, terutama jika hujan deras kembali turun dalam waktu dekat.

Berita Terkait

Jadwal Penukaran Uang Baru 2026: Syarat, Lokasi, dan Cara Pesan via PINTAR BI
BGN Pastikan MBG akan Tetap Beroperasi di Bulan Ramadhan
Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul
Iran Deklarasi Siap Perang Hadapi Amerika Serikat: Analisis Ketegangan yang Memanas
KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1
JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar
Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya
Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat

Berita Terkait

Monday, 19 January 2026 - 15:31 WIB

Jadwal Penukaran Uang Baru 2026: Syarat, Lokasi, dan Cara Pesan via PINTAR BI

Monday, 19 January 2026 - 10:20 WIB

BGN Pastikan MBG akan Tetap Beroperasi di Bulan Ramadhan

Saturday, 17 January 2026 - 11:05 WIB

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul

Saturday, 17 January 2026 - 10:51 WIB

Iran Deklarasi Siap Perang Hadapi Amerika Serikat: Analisis Ketegangan yang Memanas

Friday, 16 January 2026 - 15:47 WIB

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1

Berita Terbaru