Sri Sumiarsih Wafat, Ikon Lawak Surabaya Tinggalkan Kenangan Indah

- Redaksi

Thursday, 22 May 2025 - 15:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sri Sumiarsih (Dok. Ist)

Sri Sumiarsih (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Sri Sumiarsih, pelawak senior yang dikenal lewat grup lawak legendaris Srimulat, meninggal dunia di usia 73 tahun.

Sri Sumiarsih menghembuskan napas terakhirnya pada Senin, 19 Mei 2025, di Rumah Sakit Haji Surabaya. Ia wafat karena komplikasi penyakit gula (diabetes) dan ginjal yang sudah lama dideritanya.

Sri Sumiarsih berasal dari Surabaya dan dikenal sebagai salah satu anggota Srimulat, grup lawak terkenal yang berdiri sejak tahun 1950. Ia sering tampil di Taman Hiburan Rakyat (THR) Surabaya, tempat yang jadi salah satu panggung utama Srimulat.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan gaya melawak yang khas dan pembawaannya yang menghibur, Sri Sumiarsih ikut membawa kejayaan Srimulat di era 1970-an hingga 1990-an.

Baca Juga :  Pria Muda di Jakarta Utara Menceburkan Diri ke Kali, Keluarga dan Petugas Damkar Selamatkan

Tak hanya di panggung lawak, Sri Sumiarsih juga tampil dalam beberapa film komedi yang banyak mengangkat budaya Jawa. Salah satu film terakhir yang ia bintangi adalah Cocote Tonggo (2025) karya sutradara Bayu Skak.

Daalam film ini, ia berperan sebagai tetangga yang unik dalam cerita tentang pasangan yang belum memiliki anak meski menjual jamu kesuburan.

Ia juga pernah tampil dalam film Lara Ati Lakodrama, juga bersama Bayu Skak, dan berperan sebagai Ibu Fadly.

Bayu Skak mengunggah ucapan duka melalui Instagram, menyebut peran Sri Sumiarsih yang berkesan di kedua film tersebut dan mendoakan agar almarhumah mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan.

Kondisi Kesehatan Sebelum Wafat

Baca Juga :  Jelang Piala AFF U-23, Yardan Yafi Gabung TC Timnas di Jakarta

Putri almarhumah, Dea Anggita, menceritakan bahwa ibunya sudah lama mengidap diabetes sejak ia masih kecil. Penyakit tersebut membuat kondisi kesehatan Sri Sumiarsih menurun dan akhirnya berdampak pada ginjalnya.

Fungsi ginjalnya tinggal 15 persen dan ia harus menjalani cuci darah sebelum akhirnya meninggal dunia.

Jenazah Sri Sumiarsih dimakamkan di TPU Keputih, Surabaya. Dea mengatakan bahwa ibunya dimakamkan di lokasi yang sama dengan ayahnya, meski bukan dalam satu liang.

Kabar duka ini juga disampaikan oleh Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PASKI) lewat akun Instagram mereka, mengajak masyarakat untuk mendoakan dan mengenang jasa-jasa Sri Sumiarsih dalam dunia hiburan.

Dea pun mengungkapkan rasa sedihnya karena kini kedua orang tuanya telah tiada. Ia meminta doa dari masyarakat untuk almarhumah ibunya.

Baca Juga :  Grebeg Suro 2025 Tetap Meriah Meski Minim Dana, Festival Reog Siap Hiburan Masyarakat

Kepergian Sri Sumiarsih menjadi kehilangan besar bagi dunia lawak Indonesia. Semoga tawa dan karya-karyanya tetap dikenang oleh masyarakat.

Berita Terkait

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah
Pusat Ikatan Bidan Indonesia: Pilar Penguatan Profesi dan Pelayanan Kebidanan Nasional
Status BLT Kesra 2026: Lanjut atau Berhenti? Ini Penjelasan Resmi
Panduan Lengkap! Cara Daftar PPPK Kemenkumham 2026: Syarat, Formasi, dan Cara Pendaftaran
Pasukan Elite Kolombia Siagakan Diri di Perbatasan Usai Serangan AS ke Venezuela
Info PKH Hari Ini Apakah Sudah Cair 2026? Begini Cara Mengecek Status Penerima!
Donald Trump Ambil Alih Venezuela dalam Operasi Militer Besar-besaran
Kenapa Arab Saudi Menyerang Yaman? Apakah Kepentingan Pribadi atau Ada Geopolitik

Berita Terkait

Wednesday, 7 January 2026 - 14:07 WIB

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Tuesday, 6 January 2026 - 17:19 WIB

Status BLT Kesra 2026: Lanjut atau Berhenti? Ini Penjelasan Resmi

Tuesday, 6 January 2026 - 09:43 WIB

Panduan Lengkap! Cara Daftar PPPK Kemenkumham 2026: Syarat, Formasi, dan Cara Pendaftaran

Monday, 5 January 2026 - 15:44 WIB

Pasukan Elite Kolombia Siagakan Diri di Perbatasan Usai Serangan AS ke Venezuela

Monday, 5 January 2026 - 07:00 WIB

Info PKH Hari Ini Apakah Sudah Cair 2026? Begini Cara Mengecek Status Penerima!

Berita Terbaru

Cara Buat SKCK Secara Online

Berita

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Wednesday, 7 Jan 2026 - 14:07 WIB

Langkah-Langkah Cara Mendapatkan Akun SIMPKB

Pendidikan

3 Cara Mendapatkan Akun SIMPKB untuk Guru dan Tenaga Kependidikan

Wednesday, 7 Jan 2026 - 07:00 WIB