10 Jenazah Korban Erupsi Gunung Marapi Berhasil diidentifikasi Ini Data Lengkapnya!

- Redaksi

Wednesday, 6 December 2023 - 11:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim Sar kembali temukan 10 jenazah korban erupsi gunung marapi.
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Tim penyelamat gabungan akhirnya berhasil mengidentifikasi korban meninggal dunia akibat erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat (Sumbar). 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelumnya memang terdapat sejumlah korban meninggal akibat erupsi gunung Marapi yang belum diketahui identitasnya. 

Namun setelah penyelamatan berhasil dilakukan, akhirnya tim SAR berhasil mengidentifikasi korban erupsi gunung Marapi. 

“Tim SAR gabungan berhasil melakukan evakuasi 15 orang pendaki dalam keadaan meninggal dunia. Sepuluh orang sudah teridentifikasi dan 5 orang masih belum teridentifikasi,” ujar Kepala Pusat Pengendalian Operasi BNPB Penanggulangan Bencana, Bambang Surya Putra.

Identitas tersebut diperoleh dari hasil operasi evakuasi yang dilakukan pada Selasa, tanggal 5 Desember sekitar pukul 21.20 WIB. 

Baca Juga :  Harga Cabai di Surabaya Tak Stabil, Pedagang Takut Rugi

Bambang mengatakan bahwa sudah ada 67 orang yang berhasil dievakuasi hingga semalam.

“Jumlah survivor yang telah berhasil ditemukan berjumlah 67 orang dengan rincian 40 orang selamat dan sudah dipulangkan,”imbuh Bambang. 

Sedangkan 12 korban erupsi gunung Marapi diketahui masih mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit. 

“(Sebanyak) 12 orang luka-luka masih dalam perawatan intensif di RSAM Bukittinggi & RSUD Padang Panjang,” sambungnya. 

Bambang juga menyatakan bahwa dari hasil evakuasi pada Selasa malam, masih ada 9 orang yang belum ditemukan oleh tim penyelamat di Gunung Marapi.

“Jumlah survivor yang masih berada di atas dan belum berhasil evakuasi/turun sebanyak 9 orang,” 

Berikut ini adalah daftar 10 identitas korban meninggal dunia Gunung Marapi yang telah berhasil teridentifikasi:

Baca Juga :  Cara Mengepel Lantai dengan Benar, Dijamin Bebas Bau Amis!

  1. Irfandi Putra (21 tahun)
  2. M. Wilki Syahputra (20 tahun)
  3. Aditya Prasetyo (20 tahun)
  4. Afranda Junaidi (26 tahun)
  5. Yasirli Amri (20 tahun)
  6. Divo Suhandra (26 tahun)
  7. Filhan Alfiqh Faizin (18 tahun)
  8. Wahlul Ade Putra (19 tahun)
  9. Rizki Rahmad Hidayat (20 tahun)
  10. Reyhani Zahra Fadli (18 tahun)

Gunung Marapi meletus pada hari Minggu, tanggal 3 Desember sore. Setidaknya 23 orang dilaporkan meninggal dunia akibat bencana tersebut hingga hari ini.

Sebelumnya, sudah ada lima korban yang berhasil teridentifikasi. Berikut daftarnya:

  1. Muhammad Adan (21 tahun/mahasiswa UIR Riau)
  2. Nazatra Adzin Mufadhal (22 tahun/mahasiswa UIR Riau)
  3. Muhammad Teguh Amanda (19 tahun/mahasiswa PDP Padang)
  4. Muhammad Al Fikri (19 tahun/warga Padang)
  5. Nurva Afitri (27 tahun/perempuan/Pariaman).

Berita Terkait

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya
3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara
Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump
Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!
Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah
Pusat Ikatan Bidan Indonesia: Pilar Penguatan Profesi dan Pelayanan Kebidanan Nasional
Status BLT Kesra 2026: Lanjut atau Berhenti? Ini Penjelasan Resmi

Berita Terkait

Saturday, 10 January 2026 - 10:09 WIB

3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara

Friday, 9 January 2026 - 16:16 WIB

Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump

Thursday, 8 January 2026 - 14:31 WIB

Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI

Thursday, 8 January 2026 - 10:57 WIB

Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!

Wednesday, 7 January 2026 - 14:07 WIB

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Berita Terbaru

Cara Mengatasi Live IG yang Error

Teknologi

5 Cara Mengatasi Live IG yang Error agar Lancar dan Jernih

Sunday, 11 Jan 2026 - 11:06 WIB