Categories: BeritaViral

Gerinda Sebut ” Ndasmu Etik” Hanya Sebuah Candaa Bukan Bermaksud Hina Capres Nomor 1

Gerindra sebut ucapan Prabowo ‘ Ndasmu Etik’ hanya Candaan.
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
– Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, memberikan tanggapan mengenai video pidato Prabowo Subianto yang sedang viral di media sosial. 

Dalam video tersebut, calon presiden nomor urut 2 disebut-sebut mengucapkan kata “ndasmu etik” saat berbicara di Rakornas Gerindra.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Dasco, ucapan Prabowo ” Ndasmu Etik” tersebut hanya sekadar candaan biasa ketika sedang berada di forum internal partai.

Hal tersebut bukanlah sesuatu yang harus dianggap serius. Ia juga mengakui bahwa candaan seperti ini sudah biasa terjadi dalam setiap acara forum internal partai.

“Itu video internal yang kemudian biasa kalau di acara internal itu pak Prabowo memang lepas begitu, dan biasa terbuka,” ujar Dasco saat ditemui usai acara konsolidasi relawan Posko Pemilih Prabowo-Gibran yang dinamakan (Kopi Pagi) di SICC, Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/12/2023).

Namun, Dasco mengaku bingung mengapa video tersebut bisa tersebar dan viral di media sosial. 

Lebih lanjut pihaknya mengungkapkan bahwa candaan tersebut bukan bermaksud untuk menghina capres nomor 1. 

“Ya kami biasa kalau internal itu bercanda itu biasa. (ejekan?) enggak ada. Kita itu biasa bercanda-canda, terbuka, tuh enggak ada jaim-jaim (jaga-image) kalau di internal,” 

Ia menegaskan bahwa video tersebut bukan berasal dari pihak Partai Gerindra dan pihaknya tidak bisa mengontrol semua hadirin di acara tersebut.

“Ya saya juga bingung ya, dan saya rasa itu bukan dari pihak kami. Jadi memang belakangan itu setiap acara itu pasti ada selalu yang kemudian, apa yah, masuk ke dalam dan kita susah ngontrol juga di antara semua para peserta itu,” terangnya.

Sebelumnya, Prabowo Subianto sempat menyinggung soal etik dalam video tersebut. Ia kembali mengulangi pertanyaan Anies Baswedan mengenai etik dalam debat. 

Debat perdana tersebut terjadi pada Selasa, 12 Desember 2023. Dalam video viral itu, Prabowo terlihat berdiri di podium berlogo Partai Gerindra.

“Bagaimana perasaan Mas Prabowo soal etik? etik, etik, etik,” kata Prabowo.

“Ndasmu etik (etik kepalamu),” ucapnya lagi disambut teriakan dan tepuk tangan kader Gerindra.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

DLH Kemuning: Upaya Nyata Mewujudkan Lingkungan Bersih, Sehat, dan Berkelanjutan

Lingkungan yang bersih dan tertata adalah salah satu kunci kenyamanan dan kualitas hidup masyarakat. Di…

20 hours ago

Bagaimana Pendapat Bapak/Ibu Terhadap Sistem Penyelenggaraan Ujian Tertulis Saat ini?

SwaraWarta.co.id – Bagaimana pendapat bapak ibu terhadap sistem penyelenggaraan ujian tertulis saat ini? Sistem penyelenggaraan…

21 hours ago

Diskusikan Perbedaan Utama antara Ventura Bersama dan Operasi Bersama, Serta Bagaimana Dampaknya Terhadap Perlakuan Akuntansi Kedua Pengaturan Bersama Tersebut?

SwaraWarta.co.id – Apa perbedaan utama antara ventura bersama dan operasi bersama, serta bagaimana dampaknya terhadap…

23 hours ago

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!

SwaraWarta.co.id - Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 kembali hadir sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada…

23 hours ago

Cara Mengatasi Motor Honda Beat yang Berasap: Panduan Lengkap untuk Pemilik Motor

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi motor Honda Beat yang berasap? Motor Honda Beat merupakan salah…

23 hours ago

Timur Kapadze Tiba di Indonesia, Sinyal Kuat Calon Pelatih Timnas Garuda?

SwaraWarta.co.id - Timur Kapadze mendadak menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Indonesia. Mantan…

1 day ago