Categories: Berita

Indonesia Jadi Negara Pertama di ASEAN yang Menerapkan MLFF

Potret jalan tol di Indonesia (Dok.Istimewa)

SwaraWarta.co.id – PT Roatex Indonesia Toll System (RITS) mengumumkan bahwa Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang akan menerapkan teknologi Pembayaran Tol tanpa henti.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Indonesia menjadi pionir dan negara pertama di Asia Tenggara yang akan menerapkan teknologi MLFF berbasis GNSS,” ujar Direktur PT Roatex Indonesia Toll System Gyula Orosz di Jakarta, Selasa.

Teknologi ini berbasis Global Navigation Satelit System (GNSS) yang disebut Multi Lane Free Flow (MLFF).

 Teknologi MLFF ini membantu perjalanan di jalan tol menjadi lebih lancar dan efisien, membuat Indonesia masuk ke era Toll Roads Technology 4.0. 

Tahap uji coba teknologi MLFF di Indonesia telah dilakukan di Tol Mandara Bali pada Desember 2023. 

Sebelumnya delegasi Malaysia telah berkunjung ke PT RITS untuk mempelajari bagaimana MLFF di Indonesia diterapkan, dan mengakui keunggulan Indonesia dalam bidang transportasi. 

“Kunjungan ini menjadi momen penting, sebagai pengakuan atas keunggulan Indonesia dalam bidang transportasi yang mampu memberikan solusi atas permasalahan umum yang dihadapi seperti kemacetan di pintu-pintu tol saat melakukan pembayaran, sehingga tercipta efisiensi waktu tempuh,” ujar Gyula

Lebih lanjut, Gyula berharap agar teknologi MLFF berbasis GNSS ini dapat memberikan manfaat bagi perkembangan sistem transportasi di Malaysia.

“Kami berharap, ITS Malaysia dapat memperoleh informasi serta pembelajaran mengenai teknologi MLFF berbasis GNSS dan dapat bermanfaat bagi perkembangan sistem transportasi di Malaysia,” kata Gyula Orosz.

Melalui teknologi ini, permasalahan di tol diharapkan bisa teratasi dengan baik. Terlebih teknologi tersebut dapat memperlancar arus lalu lintas di jalan tol. Sehingga tidak heran jika teknologi tersebut mendapat pengakuan positif dari Malaysia.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Apa yang Dimaksud dengan Menyesuaikan Pendidikan Sesuai Kodrat Alam? Berikut ini Pembahasannya!

SwaraWarta.co.id – Apa yang dimaksud dengan menyesuaikan pendidikan sesuai kodrat alam? Konsep Menyesuaikan Pendidikan Sesuai…

5 hours ago

SEBUAH Perusahaan Makanan Besar Dan Ternama, ‘PT. Boga Raya’, Memutuskan Untuk Mengakuisisi Sebuah Startup Makanan Kecil Yang Inovatif, PT. Rasa Baru

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal sebuah perusahaan makanan besar dan ternama, 'PT.…

6 hours ago

Benarkah Iran Tersingkir dari Piala Dunia 2026? Ini Faktanya

SwaraWarta.co.id - Iran tetap menjadi peserta resmi Piala Dunia 2026, bertolak belakang dengan klaim yang…

6 hours ago

KEBERHASILAN KEDAI KOPI FORE, Tidak Terlepas Dari Strateginya Yang Ampuh Mampu Memahami Kebutuhan Dan Harapan Konsumen Muda (Gen Z Dll)

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal keberhasilan Kedai Kopi FORE, tidak terlepas dari…

6 hours ago

ANDI Menggugat PT. Jaya Makmur Atas Pelanggaran Perjanjian Pembayaran Barang, PT. Jaya Makmur Mengklaim Keterlambatan Pembayaran Karena Krisis Ekonomi

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal Andi menggugat PT. Jaya Makmur atas pelanggaran…

6 hours ago

APA Yang Menjadi Pembeda Antara Digital Citizen Dan Citizen Journalism? Bagaimana Karakteristik Mereka?

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal apa yang menjadi pembeda antara digital citizen…

7 hours ago