Resep Lumpia Isi Daging Ayam, Dijamin Bikin Ketagihan!

- Redaksi

Monday, 1 January 2024 - 13:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Resep lumpia isi daging ayam (Dok. Istimewa)

 SwaraWarta.co.id – Siapa sih yang nggak kenal dengan lumpia? Camilan gurih ini pasti udah dikenal semua orang! Apalagi kalau lagi hujan, santai sambil cemilan yang satu ini berdua memang terasa nikmat. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ditambah lagi kalau dinikmati bersama saus petis, daun bawang, dan cabai mentah, pasti bikin ketagihan deh!.

Selain rasanya yang lezat, resep membuat lumpia juga terbilang cukup mudah. Oleh karena itu, Anda bisa mencobanya saat memiliki waktu luang.

Bahan untuk Isian Lumpia

  • 100 gram daging ayam cincang halus (kukus dulu ya biar matang sempurna)
  • 1 buah bawang bombay
  • 4 siung bawang putih (cincang halus)
  • 5 siung bawang merah (cincang halus)
  • 2 batang daun bawang
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
Baca Juga :  Polresta Bogor Berhasil Amankan Preman yang Pungli ke Pedagang Pasar

Bahan-bahan untuk Membuat Kulit Lumpia

  • 100 gram tepung terigu
  • 1/2 sendok makan telur
  • 1/2 sendok makan minyak goreng
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya (sekitar 80 ml)

Cara Membuat Isi Lumpia:

  1. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan bawang bombay dan tunggu sampai harum.
  2. Tambahkan garam, gula, merica bubuk, daun bawang, dan daging ayam. Aduk-aduk sampai bumbunya meresap.
  3. Tambahkan sedikit air biar daging ayamnya nggak gosong. Terakhir, tambahkan kaldu ayam bubuk biar rasanya semakin enak.
  4. Masak sampai matang, lalu angkat dan sisihkan.

Cara Membuat Kulit:

  1. Campurkan tepung terigu, garam, dan air secukupnya. Aduk rata, lalu masukkan telur. Aduk lagi.
  2. Terakhir, tambahkan minyak goreng dan aduk lagi sampai rata. Diamkan selama kira-kira 30 menit.
  3. Panaskan teflon, lalu cetak kulit lumpia seperti mencetak kulit dadar gulung. Lakukan sampai semua kulit lumpia terbentuk.
Baca Juga :  Pemuda 20 Tahun Tewas Usai Tes Sabuk Perguruan Silat

Cara Membuat Lumpia:

  1. Ambil kulit lumpia, lalu masukkan isi lumpia. Lipat kulit dari bawah, kanan, kiri, dan atas.
  2. Biar kulit lumpia nggak lepas, beri perekat berupa telur yang sudah dikocok lepas sebelumnya.
  3. Panaskan minyak, lalu goreng lumpia sampai kuning kecokelatan.
  4. Angkat lumpia yang udah matang, lalu sajikan sama saus petis dan cabai mentah.
  5. Nah, gimana? Gampang banget kan? Kalau kamu males bikin kulit lumpia sendiri, bisa beli kulit lumpia siap pakai di pasar.

Jika sudah membeli kulit lumpia, Kamu hanya perlu membuat isiannya saja. Dimana isi lumpia bisa dibuat sesuai dengan keinginan dan selera masing-masing individu.

Berita Terkait

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima
Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!
Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!
Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113
Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam
MENURUT Anda, Bagaimana Pancasila Sebagai Paradigma Pengembangan Ilmu Dapat Menjadi Dasar Moral Dan Etika Dalam Mengarahkan Perkembangan Al
Kenapa BPNT Tahap 4 Belum Cair? Ternyata ini Penyebabnya!
Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025 dengan Mudah

Berita Terkait

Thursday, 20 November 2025 - 23:06 WIB

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima

Wednesday, 19 November 2025 - 19:43 WIB

Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!

Wednesday, 19 November 2025 - 17:36 WIB

Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!

Tuesday, 18 November 2025 - 13:46 WIB

Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113

Tuesday, 18 November 2025 - 13:35 WIB

Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam

Berita Terbaru