2 Aplikasi Pembuat Animasi Terbaik di 2024 Ini

- Redaksi

Saturday, 9 March 2024 - 11:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aplikasi Animasi – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pinterest)

SwaraWarta.co.id – Teknologi semakin hari semakin canggih saja, teknologi-teknologi aplikasi terus bermunculan menunjukkan eksistensi-nya termasuk Aplikasi Pembuat Animasi.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Membuat animasi tentunya bukan hal yang mudah dan tentunya butuh keterampilan khusus, fokus, juga ketelatenan, akan tetapi dengan adanya Aplikasi Pembuat Animasi, hal tersebut bisa membuatnya menjadi lebih mudah.

Dunia digital yang maju pesat tentunya menbutuhkan teknologi semacam Aplikasi Pembuat Animasi ini untuk berbagai kebutuhan, misalnya dunia advertising, Film, Game, bahkan yang lainnya.

Banyak profesional animasi yang membuat pekerjaannya jauh lebih mudah dengan memanfaatkan aplikasi yang banyak bertebaran di dunia internet, baik yang free maupun yang berbayar.

Dunia animasi yang kini semakin dibanjiri oleh para penggemarnya tidak melulu harus dilakukan oleh animator expert, tetapi juga untuk para pemula yang ingin mendalami dunia animasi ini.

Hal pertama yang dilakukan oleh para pemula itu tentunya belajar membuat animasi dengan bantuan Aplikasi Pembuat Animasi yang disediakan oleh banyak platform digital.

Animasi komputer terus berkembang pesat, bahkan sejak awal mula mulai dikenal yakni pada tahun 1960.

Ada banyak aplikasi jenis animasi ini beserta tingkat kerumitannya masing-masing, dan berikut adalah-adalah aplikasi pembuat animasi terbaik di tahun 2024 ini.

Aplikasi Pembuat Animasi Terbaik 2024


Aplikasi Pembuat Animasi
Aplikasi Animasi – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pinterest)



Ada banyak Aplikasi Pembuat Animasi yang bertebaran di platform-platform digital beserta kekurangan dan kelebihnannya, serta tingkat kerumitannya masing-masing.

1. Aplikasi Adobe Character Animator

Merupakan perangkat lunak Aplikasi Pembuat Animasi yang merupakan rilisan dari salah satu developer terkenal di dunia, Adobe.

Baca Juga :  Kim Bum Siap Memanjakan Penggemarnya di Indonesia dalam Acara Fan Meeting "Between U and Me"

Aplikasi ini merupakan aplikasi pendatang terbaru dari keluarga besar Adobe.

Secara sepintis, aplikasi animasi ini merupakan aplikasi animasi yang cara kerjanya sederhana yakni mengidentifikasi pengenalan pada wajah, pengenalan pada gerakan yang kita lakukan, serta hal lainnya.

Pengenalan ini dilakukan untuk mengubah tampilan menjadi animasi sesuai wajah dan gerakan para penggunanya.

Cara kerjanya sangat sederhana, Anda hanya melakukan streaming untuk kemudian biarkan aplikasi ini bekerja, dan biarkan Anda atau tim Anda mulai menganimasikan Anda sebagai modelnya.

Penggunaan aplikasi ini sangat cepat dan juga hasilnya luar biasa dengan tingkat kehalusan yang hampir sempurna.

Caranya sangat mudah, Anda hanya butuh mikrofon untuk audio, kamera web untuk menangkap gambar, dan mulailah melakukannya dari tahap awal hingga selesai.

Bukan hanya itu, seandainya Anda memiliku sebuah karya seni lainya yang ingin dialihmediakan, maka aplikasi ini bisa melakukannya dengan sangat cepat.

Namun ini bisa jauh lebih bagus hasilnya bila dibantu dengan menggunakan klik pada mouse PC Anda dengan tambahan fitur lain yang merupakan bawaan dari aplikasi Adobe Sensei, yang masih berkerabat dengan aplikasi ini.

Sedikit catatan dan informasi, aplikasi ini baru bisa digunakan bila PC Anda sudah kompatibel dengan menggunakan operasi sistem Window 10 atau juga MacOs 11.0 atau versi di atasnya.

Aplikasi membutuhkan ruang memori yang lumayan besar jadi disarankan PC nya memiliki minimal ruang penyimpanan sebesar 8 GB, atau GPU yang memiliki VRam-nya sebesar 2 GB.

Adobe Character Animator merupakan aplikasi yang banyak dimanfaatkan oleh sineas atau rumah produksi film di Amerika Serikat sana atau lebih tepatnya di Hollywood sebagai bagian penting dari industri film mereka.

Baca Juga :  WhatsApp Rilis Fitur 'Tema Chat', Bikin Tampilan Obrolan Lebih Menarik dan Personal

Di dalam aplikasi ini banyak opsi animasi yang disematkan di dalamnya untuk mempermudah pembuatan animasinya sendiri.

Aplikasi ini juga bisa menyulap misalnya boneka yang Anda punya untuk dinikmati dalam versi film animasi.

Ada beberapa fitur unggulan dalam aplikasi ini seperti bisa membuat objek bisa bernapas, melakukan gerakan berjalan, mata yang berkedip, perilaku yang mirip dengan makhluk hidup pada kebanyakan, serta lain-lainnya.

Aplikasi ini memang sangat sederhana jadi bisa dimanfaatkan penggunaanya untuk animator tingkat profesional maupun tingkat amatiran.

Saat kali pertama ingin menggunakannya, pastikan mempergunakan versi time trialnya terlebih dahulu yang disediakan oleh pihak developer dalam waktu 7 hari, yang kemudian setelah masa uji cobanya habis, maka aplikasi ini akan menjadi berbayar.

Untuk harga aplikasi ini adalah sebesar $ 54.99 atau sekirar Rp. 800-an ribu per bulannya dan akan ditagih di setiap tahunnya.

Aplikasi ini juga menyediakan sistem paket, yakni untuk perorangan, bidang bisnis, untuk kepentingan persekolahan, maupun bagi para profsional.

Beberapa kelebihan yang dimiliki aplikasi ini adalah:

1. Memiliki fitur Motion Picture, yang tugasnya berfungsi membuat animasi karakter yang akan kita buat.

2. Mendukung fitur Motion editor yang akan mengedit objek-objek animasi kita sebelum selesai dibuat.

3. Sangat mudah digunakan, baik oleh para profesional maupun oleh para pemula.

4. Memiliki template yang sudah disediakan dan biasanya akan mudah pada saat digunakan.

5. Yang meiliki dasar membuat animasi, sepertinya dengan animasi ini akan mudah menjadi ahli.

Sementara ada juga kelemahan yang dimiliki oleh aplikasi ini, yakni:

Baca Juga :  Film Animasi 'Jumbo' Karya Anak Bangsa Siap Tayang di Rusia

1. Membutuhkan aplikasi tambahan lain dari sesama Afobe ketika hendak menjalankan aplikasinya.

2. Harga langganan perbulannya sangat mahal

3. Pemograman yang ada membutuhkan animasi interaktif

4. Dalam hal kemampuan versi 3D-nya kurang bagus, jadi butuh peningkatan agar hasilnya bisa lebih baik lagi.


2. Aplikasi Toon Boom


Aplikasi Pembuat Animasi
Aplikasi Toon Boom – SwaraWarta.co.id (Sumber: X.com)



Merupakan Aplikasi Pembuat Animasi yang bisa digunakan baik oleh para pemula maupun profesional.

Animasi ini sangat bagus untuk digunakan karena memiliki fleksibilitas karakter, fluifitas, serta bisa digunakan untuk membuat animasi konvensional.

Tingkat kerumitannya tidak terlalu parah karena aplikasi ini dibuat juga untuk pemula selain juga untuk para profesional.

Sebagai informasi, aplikasi pembuat animasi ini telah banyak dimanfaatkan oleh banyak studio animasi di manapun, juga aplikasi ini telah mampu bertahan setelah hampir 25 tahun lamanya.

Aplikasi Toon Boom ini juga, digunakan oleh Fox Studios, Cartoon Network, Universal, Ubisoft dan yang lainnya.

Untuk keunggulan aplikasi ini meliput:

1. Banyak tool untuk menggambar juga untuk animasinya juga.
2. Sinkronisasi yang canggih.
3. Sinkronisasi dengan gerak bibir yang canggih
4. Alur kerjanya sangat kolaburatif

Sementara untuk kelemahannya adalah:

1. Tidak dapat merekam suara, juga mengedit audio di dalam programnya

2. Akan terjadi gangguan bila aplikasinya tidak di-update, hal ini tentu saja membuat tidak nyaman para penggunanya

3. Biayanya sangat mahal dan akan menghambat para pemula yang independen yang memiliki anggaran cukup terbatas.

Itulah dua Aplikasi Pembuat Animasi Terbaik untuk saat ini. Bagaimana, sedikit tercerahkan, bukan?

Berita Terkait

Cara Menonaktifkan SPinjam Shopee: Panduan Lengkap dan Aman!!!!!!
Cara Membuat Kartu Ucapan Selamat Hari Guru yang Sangat Berkesan
Review Vivo X300 Pro: Spesifikasi Lengkap dan Keunggulan Flagship Anyar
4 Cara Menghasilkan Uang dari Hp di Tahun 2026: Panduan Lengkap Anti-Ribet!
Sinopsis Film Wicked: Kisah Tak Terungkap Sang Penyihir dari Oz
Kapan Rainbow Bubblegem Season 2 Tayang di Mentari TV? Ini Jadwal dan Sinopsisnya
Cara Unblock Challenges.Cloudflare.com untuk Akses Internet Lancar
Cara Buka Blokir Cloudflare: Kesalahan 1020, 403, atau Masalah Akses Lainnya!

Berita Terkait

Sunday, 23 November 2025 - 16:42 WIB

Cara Menonaktifkan SPinjam Shopee: Panduan Lengkap dan Aman!!!!!!

Friday, 21 November 2025 - 18:38 WIB

Cara Membuat Kartu Ucapan Selamat Hari Guru yang Sangat Berkesan

Friday, 21 November 2025 - 18:24 WIB

Review Vivo X300 Pro: Spesifikasi Lengkap dan Keunggulan Flagship Anyar

Friday, 21 November 2025 - 18:15 WIB

4 Cara Menghasilkan Uang dari Hp di Tahun 2026: Panduan Lengkap Anti-Ribet!

Friday, 21 November 2025 - 18:07 WIB

Sinopsis Film Wicked: Kisah Tak Terungkap Sang Penyihir dari Oz

Berita Terbaru

Cara Daftar Bansos Online 2025

Berita

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah

Sunday, 23 Nov 2025 - 17:02 WIB