Konferensi Pers Penemuan Mayat Wanita Nganjuk yang Terbungkus Seprai

- Redaksi

Saturday, 30 March 2024 - 10:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Konferensi kasus pembunuhan wanita di Nganjuk (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Seorang wanita berambut pirang ditemukan terbungkus oleh seprai di hutan jati dekat jalan di Desa Sambikerep, Kecamatan Rejoso, Nganjuk. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah dilakukan penyelidikan, polisi menduga bahwa wanita itu telah dibunuh sekitar dua hari sebelum jasadnya ditemukan.

“Dari analisa yang kami temukan diperkirakan korban dibunuh dua hari sebelum jasad korban ditemukan,” ujar Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad saat rilis, Sabtu (30/3). 

Wajah korban sudah tidak bisa dikenali karena terdapat belatung di seluruh wajah korban. Diduga kuat, pelaku pembunuhan sengaja merusak wajah korban agar tidak bisa dikenali.

“Kondisi sudah ada belatung karena kemungkinan ada luka sehingga mudah dimakan belatung. Perkiraan wajah korban sengaja dilukai pelaku agar tidak dikenali,” papar Muhammad

Baca Juga :  Presiden Prabowo Ingatkan Mendiktisaintek untuk Membina Mahasiswa dengan Baik

Polisi masih melakukan penyelidikan atas insiden mengerikan ini, namun tidak menemukan CCTV di TKP karena letaknya yang jauh dari pemukiman. 

“Di lokasi hutan Perhutani tidak ada CCTV dan jauh dari pemukiman,” jelas Muhammad

Satu-satunya petunjuk yang didapatkan adalah tiga anting yang masih dipakai oleh korban di telinganya.

Pihak kepolisian menghimbau kepada warga yang merasa kehilangan anggota keluarga bisa mengecek jenazah di RS Bhayangkara Nganjuk

“Untuk masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga bisa melihat di RS Bhayangkara Nganjuk,” tandas Muhammad

Tinggi korban sekitar 155 cm dengan belahan dagu (sigar jambe) dan hidung kecil. Semoga kasus ini segera terungkap dan pelakunya diadili.

Berita Terkait

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah
Pusat Ikatan Bidan Indonesia: Pilar Penguatan Profesi dan Pelayanan Kebidanan Nasional
Status BLT Kesra 2026: Lanjut atau Berhenti? Ini Penjelasan Resmi
Panduan Lengkap! Cara Daftar PPPK Kemenkumham 2026: Syarat, Formasi, dan Cara Pendaftaran
Pasukan Elite Kolombia Siagakan Diri di Perbatasan Usai Serangan AS ke Venezuela
Info PKH Hari Ini Apakah Sudah Cair 2026? Begini Cara Mengecek Status Penerima!
Donald Trump Ambil Alih Venezuela dalam Operasi Militer Besar-besaran
Kenapa Arab Saudi Menyerang Yaman? Apakah Kepentingan Pribadi atau Ada Geopolitik

Berita Terkait

Wednesday, 7 January 2026 - 14:07 WIB

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Tuesday, 6 January 2026 - 17:19 WIB

Status BLT Kesra 2026: Lanjut atau Berhenti? Ini Penjelasan Resmi

Tuesday, 6 January 2026 - 09:43 WIB

Panduan Lengkap! Cara Daftar PPPK Kemenkumham 2026: Syarat, Formasi, dan Cara Pendaftaran

Monday, 5 January 2026 - 15:44 WIB

Pasukan Elite Kolombia Siagakan Diri di Perbatasan Usai Serangan AS ke Venezuela

Monday, 5 January 2026 - 07:00 WIB

Info PKH Hari Ini Apakah Sudah Cair 2026? Begini Cara Mengecek Status Penerima!

Berita Terbaru

Cara Buat SKCK Secara Online

Berita

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Wednesday, 7 Jan 2026 - 14:07 WIB

Langkah-Langkah Cara Mendapatkan Akun SIMPKB

Pendidikan

3 Cara Mendapatkan Akun SIMPKB untuk Guru dan Tenaga Kependidikan

Wednesday, 7 Jan 2026 - 07:00 WIB