Categories: BeritaPilpres 2024

Prabowo Datangi Surya Paloh : Disambut Pakai Karpet Merah

Pertemuan Prabowo dan Surya Paloh
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
– Pada Jumat (22/3/2024), Capres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto mengunjungi Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh. 

Pertemuan tersebut berlangsung di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta. Prabowo datang bersama beberapa petinggi Partai Gerindra, seperti Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, dan Wakil Ketua Umum Gerindra, Sugiono. 

Sementara itu, Surya didampingi oleh Sekjen Nasdem, Hermawi Taslim, Bendahara Umum Nasdem, Ahmad Sahroni, dan Ketua DPP Gerindra, Willy Aditya. 

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Prabowo mengenakan pakaian berlengan panjang berwarna putih. Ia kemudian bersalaman dan berpelukan dengan Surya sebelum masuk ke dalam Nasdem Tower. 

Menariknya, Nasdem menggelar karpet merah beberapa saat sebelum kedatangan Prabowo. 

Terkait hal ini, cawapres pemenang Pilpres 2024, Gibran Rakabuming Raka, mengatakan bahwa pihaknya akan merangkul semua pihak dan bahwa KIM tengah mendekati beberapa partai politik. 

“Sudah ada ke arah sana (pendekatan), lebih dari satu partai,” sebutnya.

Dalam Pilpres 2024, Nasdem merupakan bagian dari Koalisi Perubahan bersama dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). 

Ketiga partai politik ini mengusung pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. 

Namun, Nasdem menjadi partai politik pertama yang memberikan selamat kepada Prabowo dan Gibran setelah pengumuman hasil suara resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (20/3/2024).

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

CARILAH Iklan Produk Atau Merek Yang Sedang Naik Daun Di Lingkungan Sekitar Anda (Misalnya Di Kampus, Komunitas Atau Media Sosial) Yang Menerapkan

Dalam dunia pemasaran modern, memahami bagaimana konsumen belajar dan membentuk sikap terhadap produk merupakan hal…

8 hours ago

MEMENUHI Harapan Dan Kebutuhan Generasi Muda Khususnya Gen Z Merupakan 2 Hal Penting Untuk Mempertahankan Sustainability Business

Memenuhi harapan dan kebutuhan generasi muda, khususnya Generasi Z (Gen Z), merupakan dua hal yang…

9 hours ago

PERUSAHAAN “TechVision” Dikenal Sebagai Pelopor Dalam Inovasi Teknologi, Di Dalam Perusahaan, Terdapat Dua Tim: Tim R&D (Penelitian dan Pengembangan)

Perusahaan TechVision dikenal luas sebagai pelopor dalam dunia inovasi teknologi. Di dalam organisasi ini, terdapat…

9 hours ago

DALAM Suatu Organisasi, Sering Kali Keputusan Penting Harus Diambil Secara Kolektif Untuk Memastikan Bahwa Semua Perspektif Dan Kebutuhan Anggota

Dalam dunia kerja modern, pengambilan keputusan tidak lagi menjadi tanggung jawab tunggal seorang pemimpin, melainkan…

9 hours ago

Bagaimana Rangka Sendi Otot dan Saraf Membantu Kita Bergerak? Simak Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id - Bagaimana rangka sendi otot dan saraf membantu kita bergerak? Pernahkah Anda berhenti sejenak…

9 hours ago

BAGAIMANA Teknik Pengambilan Keputusan Kelompok Yang Efektif Dapat Diterapkan Dalam Suatu Organisasi Untuk Memastikan Hasil Yang Optimal

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal bagaimana teknik pengambilan keputusan kelompok yang efektif…

9 hours ago