Profesor BUS Kembali Menjadi Dekan Fk Unair !

- Redaksi

Thursday, 11 July 2024 - 08:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Profesor Dr. dr. Budi Santoso, yang akrab dipanggil Profesor BUS, akan menduduki kembali jabatan Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (Unair) setelah dicopot sebelumnya.

Pengumuman tersebut disampaikan oleh Rektor Unair, Profesor M. Nasih, dalam sebuah konferensi pers.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tentu karena kami sudah menerima surat dari Prof BUS, cuma agak sulit baca surat Prof BUS, tulisan tangan, saya bukan apoteker,” seloroh Nasih kepada wartawan di komplek kampus C Unair seperti yang di lansir dari detikjatim usai salat asar, Selasa (9/7/2024).

“Tapi kami paham apa yang disampaikan Prof BUS dan ada alasan bagi kami mengangkat beliau sebagai dekan, ya kita angkat. Sudah selesai,” lanjutnya.

Baca Juga :  Tok Tok! Sidang Sengketa digelar Hari ini, Putusan MK Sebut Jokowi Tidak Cawe-Cawe dalam Pilpres 2024

Profesor Nasih mengatakan bahwa dia telah menerima sebuah surat dari Profesor BUS yang mempertanyakan alasan pencopotannya sebagai Dekan FK.

Menurut Profesor Nasih, pengangkatan Profesor BUS kembali sebagai Dekan FK Unair menandai berakhirnya polemik seputar pencopotannya yang terkait dengan penolakan rencana Menkes untuk membawa masuk dokter asing ke Indonesia. Akhirnya, Profesor Nasih menegaskan bahwa Profesor BUS akan kembali ke kantor besok sebagai Dekan Fakultas Kedokteran Unair.

“Selanjutnya tentu saya memohon maaf kalau ada kawan-kawan media, karena cerita serial ini sudah berakhir sampai di sini. Soal administratif saya tidak tahu, nanti bagian hukum. Terpenting mulai besok pagi beliau mulai ngantor kembali,” imbuhnya.

Baca Juga :  Jangan Salah! Ini Dia Tips Make Up untuk Kulit Sawo Matang

Aisya Azzahra – Siswa Magang ( MAN 2 Ponorogo)

Berita Terkait

Rekening BSU Tidak Aktif? Begini Cara Menggantinya Secara Resmi dan Aman
Cara Melihat Hasil Pengumuman UMPTKIN 2025, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!
Jangan Sampai Ketinggalan! Panduan Lengkap Cara Daftar Ulang UMPTKIN
Menikmati Kuliner Lezat di Tepi Danau di Bistora Rawa Pening
Program Makan Bergizi Gratis Jangkau Lebih dari 5,5 Juta Warga Indonesia
Udara Tercemar, KLH Tindak Tegas PT MPI di Cikarang Timur
PBB Gelar Konferensi di Spanyol, Bahas Krisis Dana Pembangunan Global
Pemprov Jatim Susun Regulasi Sumbangan Pendidikan, DPRD Minta Asas Keadilan Dijaga

Berita Terkait

Tuesday, 1 July 2025 - 10:42 WIB

Rekening BSU Tidak Aktif? Begini Cara Menggantinya Secara Resmi dan Aman

Monday, 30 June 2025 - 17:33 WIB

Cara Melihat Hasil Pengumuman UMPTKIN 2025, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!

Monday, 30 June 2025 - 17:25 WIB

Jangan Sampai Ketinggalan! Panduan Lengkap Cara Daftar Ulang UMPTKIN

Monday, 30 June 2025 - 16:01 WIB

Menikmati Kuliner Lezat di Tepi Danau di Bistora Rawa Pening

Monday, 30 June 2025 - 15:52 WIB

Program Makan Bergizi Gratis Jangkau Lebih dari 5,5 Juta Warga Indonesia

Berita Terbaru