Kapolres Mojokerto Meninggal Dunia, Benarkah Bunuh Diri?

- Redaksi

Monday, 12 August 2024 - 09:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi penemuan bunuh diri
(Dok. Ist)

Ilustrasi penemuan bunuh diri (Dok. Ist)

Swarawarta.co.id – Minggu (11/8/2024), seorang Kapolsek bernama Kompol M yang bertugas di Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto ditemukan bunuh diri dengan cara gantung diri di rumahnya yang berlokasi di Desa Mlaten, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

Ipda Agung Suprihandono selaku Kasi Humas Polres Mojokerto Kota membenarkan bahwa berita tersebut memang benar adanya dan ia menerimanya pada Minggu sore tersebut.

“Saya menerima kabar (Kompol M) meninggal dunia tadi pukul 15.00 WIB,” ujar Agung waktu dikonfirmasi.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, Polisi hingga saat ini belum bisa memberikan penjelasan mengenai kronologis kejadian atau pun motif yang melatarbelakangi aksi bunuh diri yang dilakukan oleh Kompol M tersebut.

Baca Juga :  Masuk Status Awas, Pengungsi Gunung Lewotobi Laki-laki Bertambah

Agung hanya bisa mengungkapkan bahwa selama ini Kompol M menderita suatu penyakit yang tidak juga sembuh, tetapi ia tidak mengetahui secara pasti riwayat penyakit tersebut.

“Dulu itu pernah dirawat di Rumah Sakit Gatoel,” jelasnya.

Kompol M sendiri ditugaskan sebagai Kapolsek Prajurit Kulon sejak September 2023 dan sebelumnya, ia juga pernah menjabat sebagai Kabag Ops di Polres Mojokerto Kota.

Sebagai seorang AKP, Kompol M juga pernah menangani kasus sebagai Kasat Reskrim di Polres Mojokerto Kota pada tahun 2014.

Kini, kematian yang mengejutkan ini menjadi duka bagi keluarga dan rekan-rekan di kepolisian serta masyarakat Mojokerto secara umum.

Berita Terkait

BPOM Cabut Izin Edar 8 Produk Kosmetik yang Diklaim Meningkatkan Stamina Pria
Menag: Calon Jemaah Wajib Gunakan Visa Haji Resmi, Arab Saudi Terapkan Aturan Ketat
Polisi Gerebek Lokasi Penampungan Motor Tarikan Debt Collector di Bogor, 26 Unit Diamankan
Penyebab Kenaikan Harga Bawang Putih: Implikasi Melemahnya Rupiah dan Impor Terbatas
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Berkomitmen Selesaikan Masalah Permukiman di Depok
Lisa Mariana Belum Dipanggil Polisi, Kuasa Hukum Siap Dampingi
Kemenperin Diminta Tanggapi Tekanan Ekonomi Indonesia dengan Langkah Konkret
Polisi Sebut Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Diduga Sopir Travel Mengantuk

Berita Terkait

Wednesday, 30 April 2025 - 09:09 WIB

BPOM Cabut Izin Edar 8 Produk Kosmetik yang Diklaim Meningkatkan Stamina Pria

Wednesday, 30 April 2025 - 09:07 WIB

Menag: Calon Jemaah Wajib Gunakan Visa Haji Resmi, Arab Saudi Terapkan Aturan Ketat

Wednesday, 30 April 2025 - 09:05 WIB

Polisi Gerebek Lokasi Penampungan Motor Tarikan Debt Collector di Bogor, 26 Unit Diamankan

Wednesday, 30 April 2025 - 09:02 WIB

Penyebab Kenaikan Harga Bawang Putih: Implikasi Melemahnya Rupiah dan Impor Terbatas

Wednesday, 30 April 2025 - 08:57 WIB

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi Berkomitmen Selesaikan Masalah Permukiman di Depok

Berita Terbaru

Makanan ultra (Dok. Ist)

Lifestyle

Bahaya Konsumsi Makanan Ultra-Proses: Bisa Pendekkan Umur

Wednesday, 30 Apr 2025 - 09:05 WIB