Categories: Berita

Polisi Sebut Hal Ini Usai Hasil Visum Mahasiswa Undip Keluar

Swarawarta.co.id – Pihak kepolisian telah mengungkapkan hasil visum terhadap seorang mahasiswi Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) dari Prodi Anestesi Universitas Diponegoro (Undip) Semarang.

Menurut keterangan Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, pada tubuh korban ditemukan tiga bekas suntikan yang terletak di punggung lengan kiri.

“Hasil visum ditemukan perlukaan di punggung lengan kiri, memang perlukaan ada tiga titik, besarannya nol koma sekian sentimeter. Diduga bekas suntikan karena di TKP ditemukan bekas suntikan. Ada sisa obat untuk memperlemah otot yang kaku menurut medis,” kata Irwan di Mapolrestabes Semarang, dilansir detikJateng, Sabtu (17/8/2024)

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dugaan sementara, obat-obatan tersebut disuntikkan ke tubuh korban, mengingat ada sisa obat yang ditemukan di kamar kos tempat korban tinggal, yang berlokasi di daerah Lempongsari, Semarang.

Meskipun hasil pemeriksaan awal menunjukkan tanda-tanda kematian akibat mati lemas dan tidak ada tanda-tanda kekerasan fisik, penyebab pasti kematian belum dapat dipastikan karena keluarga korban menolak dilakukan autopsi.

“Karena tidak ada bekas kekerasan, keluarga bermohon tidak dilakukan autopsi. Tetapi walau tidak dilakukan autopsi sudah dilakukan visum dengan kesimpulan visum dari RSUP Kariadi,” jelas Irwan.

“Didapatkan tanda mati lemas, sebab kematian tidak dapat ditentukan dari pemeriksaan luar. Harus melalui autopsi,” imbuhnya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1

Tahun 2026 menjadi kabar menggembirakan bagi ribuan pemuda Indonesia yang bercita-cita menjadi Aparatur Sipil Negara…

8 hours ago

JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar

Pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) selalu…

8 hours ago

Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya

Emas tidak hanya bernilai sebagai perhiasan, tetapi juga sebagai aset bernilai tinggi yang diminati banyak…

8 hours ago

Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat

Partai politik memiliki peran penting dalam menyalurkan aspirasi masyarakat dan mendorong pembangunan daerah. Di Kota…

10 hours ago

Pasukan NATO Dikerahkan ke Greenland: Bentuk Solidaritas Hadapi Ambisi Amerika Serikat

SwaraWarta.co.id - Pasukan NATO dikerahkan ke Greenland dalam sebuah latihan militer bersama yang bersejarah, sebagai respons…

13 hours ago

5 Cara Cepat Menyembuhkan Sariawan yang Ampuh dan Mudah Dilakukan

SwaraWarta.co.id - Sariawan atau stomatitis aftosa adalah luka kecil di dalam mulut yang bisa menimbulkan…

13 hours ago