3 Kali Mangkir dari KPK, Mbak Ita Angkat Bicara

- Redaksi

Friday, 24 January 2025 - 17:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.idWali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu atau yang akrab disapa Mbak Ita, dilaporkan telah tiga kali absen dari panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Ketika ditanya alasan ketidakhadirannya, Mbak Ita memilih untuk tidak memberikan komentar.

Pada Jumat (24/1/2025), Mbak Ita terlihat menghadiri agenda kunjungan kerja Sekretaris Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Budi Setiyono, di Rumah Pelita yang berlokasi di Kelurahan Bandarharjo, Kecamatan Semarang Utara.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, saat diwawancarai setelah acara, Mbak Ita mengatakan dirinya sedang terburu-buru karena harus segera menuju bandara.

Beberapa petugas protokoler pun meminta para wartawan untuk tidak melontarkan terlalu banyak pertanyaan.

Baca Juga :  Jelang Pemilu, Mahfud MD Ajak Anak Muda Tak Golput

Dalam suasana wawancara yang cukup ramai, Mbak Ita terlihat gugup dan sempat keliru menyebut nama Kementerian yang hadir dalam kunjungan tersebut.

“Saya soalnya segera mau ke bandara. Jadi acara hari ini adalah kegiatan kunjungan dari Sesmen,” kata Mbak Ita dilansir detikJateng, Jumat (24/1/2025).

Ketika ditanya soal ketidakhadirannya dari panggilan KPK, yang berkaitan dengan statusnya sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemkot Semarang, Mbak Ita memilih diam.

Alih-alih memberikan penjelasan, Mbak Ita langsung menghindar dari para jurnalis dan menuju mobilnya tanpa menjawab pertanyaan lebih lanjut.

Berita Terkait

TERBARU! Cara Cek NIK BSU Kemnaker dengan Melalui Smartphone
Tarif Listrik Per kWh 2025, Dipastikan Tidak Ada Kenaikan dari PLN
Cara Cek Pencairan PIP Termin 2 Tahun 2025 dengan Mudah
Mahasiswa UGM Meninggal Dunia dalam Insiden Speedboat di Maluku Tenggara, Satu Korban Masih Belum Ditemukan
Kapan BSU Tahap 2 Cair? Berikut Perkiraan dan Prediksi Jadwalnya
Pengumuman Hasil Seleksi SPMB Kota Cirebon Tahap I
Rekening BSU Tidak Aktif? Begini Cara Menggantinya Secara Resmi dan Aman
Cara Melihat Hasil Pengumuman UMPTKIN 2025, Calon Mahasiswa Wajib Tahu!

Berita Terkait

Thursday, 3 July 2025 - 15:00 WIB

TERBARU! Cara Cek NIK BSU Kemnaker dengan Melalui Smartphone

Thursday, 3 July 2025 - 13:00 WIB

Tarif Listrik Per kWh 2025, Dipastikan Tidak Ada Kenaikan dari PLN

Thursday, 3 July 2025 - 09:36 WIB

Cara Cek Pencairan PIP Termin 2 Tahun 2025 dengan Mudah

Wednesday, 2 July 2025 - 15:26 WIB

Kapan BSU Tahap 2 Cair? Berikut Perkiraan dan Prediksi Jadwalnya

Wednesday, 2 July 2025 - 11:00 WIB

Pengumuman Hasil Seleksi SPMB Kota Cirebon Tahap I

Berita Terbaru

Cara Cek NIK BSU Kemnaker dengan Melalui Smartphone

Berita

TERBARU! Cara Cek NIK BSU Kemnaker dengan Melalui Smartphone

Thursday, 3 Jul 2025 - 15:00 WIB

Cara Cek Pencairan PIP Termin 2 Tahun 2025

Berita

Cara Cek Pencairan PIP Termin 2 Tahun 2025 dengan Mudah

Thursday, 3 Jul 2025 - 09:36 WIB