Harga Cabai di Medan Tak Kunjung Turun, Segini Per Kilonya

- Redaksi

Tuesday, 21 January 2025 - 09:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Harga cabai merah di sejumlah pasar tradisional di Medan, Sumatera Utara, terus mengalami kenaikan dalam beberapa hari terakhir.

Saat ini, cabai merah dihargai sekitar Rp56 ribu per kilogram (kg), meningkat dari sebelumnya Rp50 ribu per kg.

“Untuk harga cabai merah tak kunjung mengalami penurunan malah tren harganya terus naik. Saat ini di Medan harga cabai merah dijual kisaran Rp56 ribu per kilogram,” ujar Ketua Tim Pemantau Harga Pangan Sumut Gunawan Benjamin, Senin (20/1).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gunawan menjelaskan bahwa tidak hanya cabai merah, harga cabai rawit juga melonjak signifikan.

Cabai rawit kini dijual seharga Rp64 ribu per kg, naik dari harga sebelumnya Rp57 ribu per kg.

Baca Juga :  5 Alasan Mengapa Seseorang Butuh Validasi?

“Harga cabai naik setidaknya dipicu oleh tiga faktor utama. Pertama, selisih harga yang terpaut lebih mahal di luar Sumut yang membuat harga cabai di Sumut mengalami kenaikan. Harga yang lebih mahal memicu terjadinya distribusi cabai keluar dari Sumut ke wilayah lainnya,” jelasnya.

Sebagai perbandingan, harga cabai merah di Sumatera Barat dan Riau mencapai lebih dari Rp60 ribu per kg, bahkan di beberapa tempat sudah menembus Rp70 ribu per kg.

Salah satu faktor utama yang menyebabkan kenaikan harga ini adalah tingginya curah hujan yang menghambat proses produksi dan distribusi cabai.

Selain itu, kenaikan harga di awal pekan juga sering terjadi karena banyak petani beristirahat dan beribadah pada hari Minggu, sehingga pasokan menjadi lebih sedikit pada hari Senin.

Baca Juga :  Bansos April 2025 Cair! Ini Cara Cek PKH dan BPNT Secara Online dan Offline

Sementara itu, di tengah kenaikan harga cabai, harga komoditas pangan lainnya di Sumatera Utara relatif stabil.

“Kecuali untuk komoditas lainnya seperti daging ayam yang mengalami penurunan. Harga daging ayam di Kota Medan mengacu PIHPS turun menjadi Rp32.800 per kg dari sebelumnya dijual Rp 34.800 per kg,” sebutnya.

Bahkan, harga daging ayam mengalami penurunan akibat turunnya permintaan dan pasokan yang lebih melimpah dibandingkan sebelumnya.

Berita Terkait

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah
Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!
BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima
Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!
Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!
Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113
Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam
MENURUT Anda, Bagaimana Pancasila Sebagai Paradigma Pengembangan Ilmu Dapat Menjadi Dasar Moral Dan Etika Dalam Mengarahkan Perkembangan Al

Berita Terkait

Sunday, 23 November 2025 - 17:02 WIB

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah

Saturday, 22 November 2025 - 15:11 WIB

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!

Thursday, 20 November 2025 - 23:06 WIB

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima

Wednesday, 19 November 2025 - 19:43 WIB

Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!

Wednesday, 19 November 2025 - 17:36 WIB

Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!

Berita Terbaru

Cara Daftar Bansos Online 2025

Berita

Panduan Lengkap: Cara Daftar Bansos Online 2025 dengan Mudah

Sunday, 23 Nov 2025 - 17:02 WIB