Berita

Jenazah Osima Yukari Diserahkan ke Ibunya Hari Ini

Swarawarta.co.id – Satu jenazah korban kebakaran di Glodok Plaza, Jakarta Barat, dijadwalkan untuk diserahkan kepada pihak keluarga pada malam ini.

Korban tersebut adalah seorang pramugari bernama Osima Yukari berusia 29 tahun.

“Yang satu (Osima Yukari) akan diserahkan nanti malam. Karena nunggu keluarga dari luar negeri,” kata Karumkit RS Polri Kramat Jati Brigjen Prima Heru Yulihartono kepada wartawan, Sabtu (25/1/2025).

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari total tiga korban meninggal dunia akibat insiden kebakaran itu, semuanya telah berhasil diidentifikasi.

Selain Osima Yukari, korban lainnya adalah Zukhi F. Radja (42), seorang pegawai BUMN, dan Aulia Belinda (28), yang merupakan mantan pramugari.

Jasad Zukhi dan Aulia telah dikembalikan kepada keluarga masing-masing pada Jumat, 24 Januari.

Kabid Yandokpol RS Polri, Kombes Hery Wijatmoko, juga mengonfirmasi hal tersebut.

“Sesuai info keluarga Osima Yukari, jadwal penerbangan ibunya dari luar negeri mengalami delay, mungkin akan landing (di Jakarta) jam 19.45 WIB,” ujar Heri.

Ia menyebutkan bahwa jenazah Osima Yukari akan diserahkan kepada ibunya sekitar pukul 22.00 WIB.

“Direncanakan penyerahan jenazah jam 21.30-22.00 WIB oleh petugas piket forensik, didampingi piket Mako RS Polri,” lanjutnya

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

DI ERA DIGITAL Seperti Saat Ini, Organisasi Memanfaatkan Teknologi Sebagai Saluran Komunikasi Dalam Organisasi, Menurut Dale Level Dan William Galle

Di era digital seperti sekarang, teknologi berperan besar dalam mendukung komunikasi di dalam organisasi. Hampir…

16 minutes ago

UNIQLO Beroperasi Di Pasar Pakaian Global Yang Merupakan Salah Satu Pasar Terbesar Di Dunia Dan Terus Berkembang, Perkembangan Pasar Ini Dipengaruhi

Uniqlo beroperasi di pasar pakaian global yang merupakan salah satu pasar terbesar di dunia dan…

23 minutes ago

PEMERIKSAAN Di Sidang Pengadilan Dibedakan Menjadi Pemeriksaan Sidang Acara Cepat Dan Sidang Acara Singkat, Serta Pemeriksaan Sidang Acara Biasa

Pemeriksaan di sidang pengadilan dibedakan menjadi pemeriksaan sidang acara cepat, sidang acara singkat, serta sidang…

26 minutes ago

PANCASILA Disebut Sebagai Sistem Filsafat Karena Sila-Silanya Merupakan Satu Kesatuan Yang Utuh, Saling Terkait, Dan Tidak Bisa Dipisahkan

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal Pancasila disebut sebagai sistem filsafat karena sila-silanya…

30 minutes ago

Cara Mengatasi Roblox yang Error Tanpa Harus Pusing

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi Roblox yang error? Apakah Anda frustrasi karena Roblox error mengganggu…

19 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Manusia Purba? Berikut ini Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id – Apa yang dimaksud dengan manusia purba? Pernahkah Anda bertanya-tanya tentang nenek moyang kita…

19 hours ago