RS Polri Serahkan Jenazah Aulia Belinda, Korban Kebakaran Glodok Plaza, kepada Keluarga

- Redaksi

Saturday, 25 January 2025 - 09:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jenazah Aulia saat akan dibawa ke rumah duka (Dok. Ist)

Jenazah Aulia saat akan dibawa ke rumah duka (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Rumah Sakit Bhayangkara Tk I Pusdokkes Polri (RS Polri) di Kramat Jati, Jakarta Timur, telah menyerahkan jenazah Aulia Belinda Kurapak (28) kepada keluarganya setelah berhasil teridentifikasi sebagai salah satu korban kebakaran di Glodok Plaza, Jakarta Barat.

“Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa tim gabungan telah berhasil melakukan identifikasi dan hari ini kami serahkan kepada pihak keluarga atas nama Aulia Belinda,” kata Kabid Yandokpol RS Polri Kombes Hery Wijatmoko di RS Polri Kramat Jati, Jumat malam.

Penyerahan jenazah dilakukan setelah pencocokan data dan pemeriksaan DNA, dan peti jenazah keluar dari Rumah Duka A Rumah Sakit Polri Kramat Jati sekitar pukul 22.28 WIB.

Dalam penyerahan tersebut, Hery juga menyerahkan surat kematian kepada keluarga korban, yang diterima oleh sang ibu.

“Terima kasih kepada warga yang sudah sabar dan berkenan menunggu hasil. Kami mengutamakan ketepatan bukan kecepatan dan kami sampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu proses identifikasi,” ujar Hery.

Jenazah Aulia akan diterbangkan ke Makassar untuk dimakamkan di Toraja, Sulawesi Selatan.

“Jam 5 pagi kan berangkat, terus sampai sana jam 8, tunggu ibadah di rumahnya kan dulu, jam 10 malam baru berangkat ke Toraja. Nanti baru dimakamkan di situ,” kata salah satu anggota keluarganya, Basir.

Selain Aulia, RS Polri juga berhasil mengidentifikasi dua korban lainnya dari kebakaran yang terjadi pada Rabu (15/1) di Glodok Plaza. Identifikasi dilakukan berdasarkan pemeriksaan DNA dan medis. Tiga jenazah yang teridentifikasi tersebut adalah:

Baca Juga :  Yolanda, Mahasiswi Hukum di Cianjur Jadi Selingkuhan Direktur

1. Zukhi Fitria Rahdja (42 tahun)

2. Aulia Belinda Kurapak (28 tahun)

3. Osima Yukari (29 tahun)

Sementara itu, sembilan kantong jenazah lainnya yang berisi potongan tubuh masih dalam proses identifikasi lebih lanjut.

Sebanyak 14 orang dilaporkan hilang akibat kebakaran tersebut. Beberapa di antaranya adalah Ade Aryati (29), Sinta Amelia (20), Aldrinas (29), Deri Saiki (25), Indira Seviana Bela (25), dan Keren Shalom J (21).

Berita Terkait

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500
Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya
Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!
Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional
VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya
Jaksa Agung ST Burhanuddin Tegaskan Perkara Guru Honorer di Jambi Akan Dihentikan
Jadwal Penukaran Uang Baru 2026: Syarat, Lokasi, dan Cara Pesan via PINTAR BI
BGN Pastikan MBG akan Tetap Beroperasi di Bulan Ramadhan

Berita Terkait

Saturday, 24 January 2026 - 08:43 WIB

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

Saturday, 24 January 2026 - 07:10 WIB

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

Thursday, 22 January 2026 - 17:36 WIB

Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!

Thursday, 22 January 2026 - 15:01 WIB

Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional

Wednesday, 21 January 2026 - 11:35 WIB

VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya

Berita Terbaru

Cara Hitung Matrix Destiny

Pendidikan

Cara Hitung Matrix Destiny: Panduan Lengkap untuk Pemula

Sunday, 25 Jan 2026 - 13:02 WIB