Berita

Flavio Silva: Kemenangan Ini untuk Bonek, Bonita, dan Persebaya

SwaraWarta.co.id – Penyerang Persebaya Surabaya, Flavio Silva, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para suporter setia, Bonek dan Bonita, yang terus mendukung timnya. Berkat dukungan mereka, Persebaya berhasil mengalahkan PSBS Biak dengan skor 1-0.

“Kami ingin berterima kasih kepada Bonek Bonita, yang sesungguhnya mereka tidak pernah menyerah untuk mendukung Persebaya,” kata Flavio usai pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu malam.

Flavio, yang akrab disapa Ucok, juga bersyukur atas kemenangan ini, terutama setelah Persebaya melewati periode sulit dalam beberapa pertandingan terakhir.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami ingin berterima kasih kepada Tuhan atas kemenangan ini, setelah melewati periode buruk,” katanya.

Ucok juga menyadari bahwa beberapa suporter sempat mengkritik tim akibat hasil kurang memuaskan di laga sebelumnya. Namun, ia menegaskan bahwa Persebaya akan terus berjuang demi hasil yang lebih baik.

“Beberapa penggemar mengkritik kami, itu wajar. Namun, kami tidak boleh menyerah pada tim. Kemenangan ini untuk orang-orang yang terus mendukung kami,” ujarnya

Menurut Ucok, kemenangan ini adalah hasil kerja keras tim setelah melalui enam pertandingan tanpa kemenangan.

Meskipun hanya menang dengan selisih satu gol, hasil ini tetap menjadi modal penting bagi Persebaya untuk menghadapi pertandingan berikutnya..

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

2 hours ago

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

SwaraWarta.co.id - Mengetahui spesifikasi laptop yang Anda miliki adalah hal penting. Baik untuk menginstal software…

2 hours ago

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

SwaraWarta.co.id - Kepulauan terbesar di dunia, Greenland, kembali menjadi berita utama. Presiden Amerika Serikat, Donald Trump,…

6 hours ago

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa langka cara registrasi akun SNPMB siswa. Memasuki perguruan tinggi negeri (PTN)…

7 hours ago

5 Cara Mengatasi Tombol Keyboard Lenovo Tidak Berfungsi dengan Mudah dan Ampuh

SwaraWarta.co.id - Mengalami masalah saat tombol keyboard Lenovo tidak berfungsi tentu sangat menghambat produktivitas, apalagi…

7 hours ago

Bagaimana Cara Manusia Memenuhi Kebutuhan Saat Belum Ada Konsep Uang? Mari Disimak dan Diperhatikan!

SwaraWarta.co.id – Kali ini kita akan membahas bagaimana cara manusia memenuhi kebutuhan saat belum ada…

22 hours ago