Berita

Mendagri Tito Karnavian Umumkan Retret Kepala Daerah Gelombang Kedua di Jakarta

Swarawarta.co.id – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengumumkan bahwa retret kepala daerah gelombang kedua akan digelar di BPSDMP Kemendagri, yang terletak di Jalan Raya Kalibata, Jakarta.

“Selesai dilantik mereka juga orientasi. Orientasinya tapi bukan di sini. Orientasinya nanti di diklatnya Kemendagri namanya Badan SDM yang di Kalibata. Nah, mungkin yang 10 nanti kita akan ikut serahkan di situ saja,” kata Tito di Akmil Magelang, dilansir detikJateng, Selasa (25/2/2025).

Retret ini diperuntukkan bagi kepala daerah yang absen pada retret pertama. Tito memberikan kesempatan bagi mereka untuk mengikuti acara ini pada gelombang kedua mendatang.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meskipun retret gelombang kedua awalnya direncanakan untuk daerah yang masih mengalami sengketa dalam proses Pilkada, termasuk daerah yang harus menggelar pemungutan suara ulang atau rekapitulasi suara ulang, Tito menyatakan bahwa Kemendagri akan mengikutsertakan juga 10 kepala daerah yang belum dapat hadir pada gelombang pertama.

“Kalau nggak mau (hari ini), nanti kita akan ikut sertakan dalam gelombang yang kedua nanti,” ujarnya.

“Ruginya mereka nanti nggak seperti di sini, komprehensif materinya. Para menterinya langsung di sana, nanti mungkin pejabat teknis saja dan nggak ada keuntungan untuk membuat networking, tidur sama-sama, menimbulkan emosional, bounding, hubungan emosional, nggak akan terjadi kalau di sana,” sambungnya

Dengan adanya kesempatan ini, diharapkan para kepala daerah yang absen dapat tetap mengikuti retret dan memperoleh pembekalan yang diperlukan.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025: Tantangan di Grup H!

SwaraWarta.co.id - Kabar gembira bagi pecinta sepak bola Tanah Air! Timnas Indonesia U-17 siap berlaga…

18 hours ago

Mengenal Lawan Kata Haus Menurut KBBI, Ternyata Ada Dua!

SwaraWarta.co.id - Pernahkah Anda bertanya-tanya, apa lawan kata dari "haus"? Jika lawan kata "lapar" adalah…

18 hours ago

Pencairan TPG Triwulan III 2025: Gelombang, Jadwal, dan Cara Cek Status

SwaraWarta.co.id - Pastikan data Dapodik Anda sudah valid dan rekening bank aktif untuk menerima tunjangan…

19 hours ago

KKS Baru BNI 2025: Jadwal dan Cara Cek Pencairan Dana Bantuan Sosial

SwaraWarta.co.id - Memasuki akhir tahun 2025, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyalurkan bantuan sosial…

20 hours ago

Kapan Piala Dunia 2026? Berikut Jadwal Informasi Terbarunya!

SwaraWarta.co.id – Kapan Piala Dunia 2026 berlangsung? Piala Dunia 2026 akan menjadi edisi turnamen yang…

21 hours ago

APA Yang Dimaksud Dengan Penilaian Kinerja Dan Mengapa Hal Ini Penting Dalam Sebuah Organisasi? Apa Metode Penilaian Kinerja Yang Paling Tepat

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal “Apa yang dimaksud dengan penilaian kinerja dan…

2 days ago