Swarawarta.co.id – Polisi berhasil membongkar sindikat penyebaran video hoaks dan deepfake berbasis AI yang menyasar Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Para pelaku meraup keuntungan sebesar Rp 87 juta dengan menawarkan motor murah seharga Rp 500 ribu melalui video tersebut.
Mereka beraksi selama 3 bulan dan mencatut nama Gubernur Jawa Barat dan Jawa Tengah sebagai pemberi amanat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Keuntungan mereka dapat Rp 87 Juta selama 3 bulan beraksi,” kata Kapolda Jawa Timur Irjen Nanang Avianto, dilansir detikJatim, Senin (28/4/2025).
Para korban diketahui telah mengirimkan uang kepada para tersangka setelah percaya dengan tawaran tersebut.
Penangkapan ketiga tersangka berawal dari laporan Dinas Kominfo Pemprov Jatim pada 14 April 2025, yang kemudian diikuti dengan serangkaian penyelidikan.
Polisi berhasil mengidentifikasi dan menangkap para pelaku yang menggunakan teknologi AI untuk membuat video palsu yang meyakinkan.