Berita

Jokowi Dikabarkan Siapkan Langkah Politik untuk Maju sebagai Ketua Umum PSI

Swarawarta.co.id – Direktur Eksekutif Fixpoll Indonesia, Mohammad Anas RA, menilai Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) sedang mempersiapkan langkah politik sebelum memutuskan maju sebagai calon ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Menurut Anas, Jokowi sedang memastikan bergabungnya tokoh politik berpengaruh jika dirinya maju dan terpilih menjadi ketua umum PSI menggantikan Kaesang Pangarep.

“Saat ini tentu Jokowi sedang memainkan catur politiknya yaitu memastikan mampu menggalang tokoh berpengaruh dari berbagai profesi, organisasi, relawan bahkan tokoh partai politik tertentu,” kata Anas

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi jangan heran jika ada tokoh partai besar yang gabung ikut Jokowi karena Jokowi memiliki resources politik,” sambungnya.

Anas menilai Jokowi akan berlabuh ke PSI dibanding Golkar karena posisi politik yang lebih aman dari manuver politik yang mengancam kepemimpinannya.

Golkar dikenal sebagai partai yang sering dilanda manuver politik internal untuk menggeser pimpinan partai.

Sebelumnya, Jokowi pernah tertarik memimpin PDIP karena pemilihnya bersinggungan dengan basis PDIP. Namun, Anas menilai Jokowi sadar bahwa PDIP memiliki ‘benteng’ yang sulit dirobohkan, apalagi setelah dirinya dipecat dari partai tersebut.

“Partai Solidaritas Indonesia adalah pelabuhan terakhir Jokowi, menjadi ketua umum PSI sangat mudah dan terjamin dari ancaman yang bisa menggoyahkan kursi pucuk pimpinan PSI,” ujarnya.

Dengan demikian, PSI menjadi pilihan yang lebih strategis bagi Jokowi untuk mencapai tujuan politiknya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

5 Cara Mengatasi Live IG yang Error agar Lancar dan Jernih

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi live IG yang error? Pernahkah Anda sudah bersiap untuk menyapa…

27 minutes ago

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

SwaraWarta.co.id - Memasuki awal tahun, banyak pekerja mulai bertanya-tanya mengenai keberlanjutan bantuan pemerintah, terutama terkait…

20 hours ago

Kapan Avatar 3 Rilis di Indonesia? Jawabannya Lebih Awal dari Global!

SwaraWarta.co.id - Bagi penggemar saga epik James Cameron, pertanyaan "kapan Avatar 3 rilis di Indonesia?" akhirnya terjawab.…

20 hours ago

Cara Membersihkan Darah Kotor Penyebab Gatal yang Perlu Anda Pahami

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara membersihkan darah kotor penyebab gatal? Pernahkah Anda merasakan gatal-gatal pada kulit…

20 hours ago

Apa Itu Bencana Nasional? Memahami Kriteria dan Dampaknya di Indonesia

SwaraWarta.co.id – Apa itu bencana nasional? Indonesia secara geografis terletak di wilayah Ring of Fire,…

20 hours ago

Mengapa Manusia untuk Hidup dan Bertumbuh Perlu Bernafas? Berikut Pembahasannya!

SwaraWarta.co.id – Mengapa manusia untuk hidup dan bertumbuh perlu bernafas? Bernafas adalah aktivitas paling alami…

1 day ago