Yuni Shara Bangun Sekolah Murah, Fanny Soegi Ungkap Kepribadian Rendah Hatinya

- Redaksi

Tuesday, 3 December 2024 - 05:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Yuni Shara (Dok. Ist)

Potret Yuni Shara (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Penyanyi senior Yuni Shara kembali menjadi sorotan setelah kebijakan mulianya di bidang pendidikan terungkap.

Melalui sebuah utas di platform X (dulu dikenal sebagai Twitter), diketahui bahwa sekolah PAUD milik Yuni Shara hanya mematok biaya SPP sebesar Rp3.500. Bahkan, orang tua siswa dapat membayar menggunakan hasil panen berupa buah-buahan.

Sekolah yang didirikan oleh kakak kandung Kris Dayanti ini juga menawarkan fasilitas lengkap meski biayanya sangat terjangkau. Kebijakan ini membuat banyak orang terharu, termasuk mantan vokalis Soegi Bornean, Fanny Soegiarto alias Fanny Soegi.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam cuitannya, Fanny membagikan pengalaman pribadinya bertemu Yuni Shara yang menunjukkan kepribadian rendah hati sang penyanyi.

Baca Juga :  Sambut Kunjungan Presiden Prabowo Subianto, Kebun Raya Gunung Tidar Ditutup dari 22 hingga 27 Oktober

Fanny mengungkapkan bahwa ia pernah bertemu Yuni Shara di belakang panggung konser Mama Ina. Awalnya, Fanny merasa malu untuk menyapa lebih dulu. Namun, Yuni justru memulai percakapan.

“Nggak lama ketemu beliau di backstage konsernya Mama Ina, mau ngajak ngobrol duluan tapi malu banget,” ungkapnya, dikutip pada Senin (2/12/2024).

“Malah beliau dengan rendah hati yang memulai percakapan dulu dan selalu bilang, ‘Kamu kayak boneka yo, kayak boneka yo’. Mbak, ngaca mbak! Kamo yo ayu (cantik) banget.”

Pengalaman tersebut membuat Fanny terkesan dengan sikap ramah dan rendah hati Yuni Shara. Cuitan ini pun mendapat banyak respons positif dari warganet.

Banyak warganet yang memuji Yuni Shara, baik dari segi kepribadian maupun penampilannya yang tetap awet muda di usia 52 tahun.

Baca Juga :  Masturbasi Sambil Video Call Bareng Mahasiswi, Pria di Gowa Ditangkap

“Ini Mbak Yuni umur berapa, kok bisa masih kayak gitu wajahnya? Awet muda banget,” ujar seorang warganet.

“Ketika dua boneka saling bertemu,” puji warganet yang lain.

“Tapi ya dirimu kayak boneka beneran kok Fan, sama kayak mbak Yuni,” imbuh warganet lainnya.

Kebaikan Yuni Shara dalam mendirikan sekolah murah ini menambah daftar panjang alasan mengapa ia begitu dicintai banyak orang, baik di dunia hiburan maupun di masyarakat umum.

Berita Terkait

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima
Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!
Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!
Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113
Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam
MENURUT Anda, Bagaimana Pancasila Sebagai Paradigma Pengembangan Ilmu Dapat Menjadi Dasar Moral Dan Etika Dalam Mengarahkan Perkembangan Al
Kenapa BPNT Tahap 4 Belum Cair? Ternyata ini Penyebabnya!
Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025 dengan Mudah

Berita Terkait

Thursday, 20 November 2025 - 23:06 WIB

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima

Wednesday, 19 November 2025 - 19:43 WIB

Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!

Wednesday, 19 November 2025 - 17:36 WIB

Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!

Tuesday, 18 November 2025 - 13:46 WIB

Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113

Tuesday, 18 November 2025 - 13:35 WIB

Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam

Berita Terbaru