Zona Kuliner Pecel di Madiun: Tempat yang Wajib Dikunjungi Pemudik

- Redaksi

Wednesday, 2 April 2025 - 09:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pecel di Madiun (Dok. Ist)

Pecel di Madiun (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Bagi pemudik yang melewati Kota Madiun, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi nasi pecel khas daerah ini. Salah satu tempat terbaik untuk menikmatinya adalah Zona Kuliner Pecel, yang buka 24 jam penuh.

Zona kuliner ini berlokasi di Jalan Cokroaminoto, tepat di selatan Tugu 0 Km Kota Madiun. Di sini, puluhan pelaku UMKM turut berpartisipasi untuk menyajikan nasi pecel khas Madiun, sehingga wisatawan dan pemudik lebih mudah menemukan kuliner legendaris ini.

Wali Kota Madiun, Maidi, menjelaskan bahwa keberadaan zona pecel bertujuan untuk memudahkan wisatawan dan pemudik dalam mencari nasi pecel.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Agar pemudik dan wisatawan tidak kebingungan mencari nasi pecel, maka kami buat zona pecel,” ujar Wali Kota Madiun Maidi, Rabu (2/4/2025).

Baca Juga :  10 Hotel Termurah di Kabupaten Wonogiri yang Jadi Favorit Traveller: Harga Mulai 53 Ribuan!

Selain menyediakan tempat bagi para penjual, Pemkot Madiun juga telah menyiapkan kantong parkir di berbagai titik di kota. Dengan begitu, wisatawan yang datang bisa menikmati kuliner dengan nyaman tanpa khawatir kesulitan mencari tempat parkir.

“Maka kami buat zona pecel juga termasuk area parkirnya. Selain itu kami pindahkan penjual pecel ke tempat yang luas agar pemudik tidak kesusahan mengaksesnya,” papar Maidi.

Sentra kuliner ini telah resmi dibuka pada Sabtu (29/3) oleh Wali Kota Madiun Maidi dan Wakil Wali Kota F. Bagus Panuntun. Tak perlu khawatir soal harga, karena kuliner di sini sangat ramah di kantong.

Bagi yang sedang dalam perjalanan melewati Madiun, jangan lupa mampir dan nikmati kelezatan nasi pecel khasnya!

Berita Terkait

Bongkar Rahasia! Cara Membuat Dimsum Ayam Juicy dan Lembut ala Restoran
Ide BBQ Hemat Budget: Tips Pesta Tahun Baru Mewah di Rumah dengan Modal di Bawah 100 Ribu
Resep Rahasia! Cara Membuat Klepon yang Kenyal, Lumer, dan Anti Gagal
Cara Membuat Bolu Pisang Kukus Anti Gagal yang Lembut Harum dan Mengembang Sempurna di Rumah
Resep Komplit! Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Kental dan Lezat Anti Gagal, Dijamin Bikin Nagih
10 Tempat Wisata di Ubud yang Cocok untuk Keluarga
Cara Membuat Dimsum Ayam Rumahan yang Kenyal, Gurih, dan Anti Gagal
Panduan Lengkap! Cara Membuat Donat Kentang yang Empuk, Mengembang Sempurna, dan Bikin Ketagihan

Berita Terkait

Saturday, 3 January 2026 - 15:55 WIB

Bongkar Rahasia! Cara Membuat Dimsum Ayam Juicy dan Lembut ala Restoran

Monday, 22 December 2025 - 17:20 WIB

Ide BBQ Hemat Budget: Tips Pesta Tahun Baru Mewah di Rumah dengan Modal di Bawah 100 Ribu

Monday, 15 December 2025 - 14:35 WIB

Resep Rahasia! Cara Membuat Klepon yang Kenyal, Lumer, dan Anti Gagal

Saturday, 13 December 2025 - 14:05 WIB

Cara Membuat Bolu Pisang Kukus Anti Gagal yang Lembut Harum dan Mengembang Sempurna di Rumah

Sunday, 7 December 2025 - 13:45 WIB

Resep Komplit! Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Kental dan Lezat Anti Gagal, Dijamin Bikin Nagih

Berita Terbaru

Cara Melihat Spek Laptop

Teknologi

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

Tuesday, 13 Jan 2026 - 14:28 WIB

 Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa

Pendidikan

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

Tuesday, 13 Jan 2026 - 10:06 WIB