Akibat Kelelahan, Pemotor Hampir Pingsan di Semanggi

- Redaksi

Friday, 30 August 2024 - 22:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Seorang pemotor pria hampir pingsan di kawasan Semanggi, Jakarta. Korban langsung menepikan sepeda motornya. Saat itu ada petugas kepolisian dan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta yang langsung membantu korban.

Peristiwa itu terjadi pada Rabu (28/8) kemarin. Anggota polantas dan Dishub tersebut terlihat memegang badan dan kepala pengendara motor serta memijatnya. Mereka juga memastikan keselamatan pengendara dan sepeda motornya.

Momen tersebut diunggah di akun Instagram TMC Polda Metro Jaya, @tmcpoldametro. Anggota Dishub dan polantas langsung memegang pengendara yang badan dan kepalanya sudah hampir rebah ke setang motor.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Petugas kepolisian dari Ditlantas Polda Metro Jaya membantu pengendara sepeda motor yang sakit dan hampir tidak sadarkan diri di depan Plaza Semanggi,” demikian keterangan TMC Polda Metro Jaya yang dikutip dari detik.com pada, Kamis (29/8/2024).

Baca Juga :  Dijamin Ampuh, Inilah Tips Lolos Universitas Negeri yang Menarik untuk Dicoba

Keduanya meminta pengendara sepeda motor itu menahan kesadaran dan memijatnya. Mereka juga memastikan sepeda motor korban dipastikan telah diturunkan standarnya agar tak jatuh.

“Berhenti mendadak, langsung pingsan nih,” kata polisi perekam

Peristiwa itu direkam seorang anggota polisi lain. Polisi perekam melaporkan kejadian tersebut kepada anggota polisi lain melalui handy talky (HT) untuk meminta petunjuk penanganan.

Tak lama kemudian, pengendara sepeda motor mengaku sudah sehat kembali. Polisi meminta pengendara motor untuk beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan.

“Pak, terima kasih banyak, saya sudah sehat kembali,” kata pengemudi motor.

 

Aisya Azzahra – Siswa Magang

Berita Terkait

Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026
Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya
3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara
Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump
Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!
Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah
Pusat Ikatan Bidan Indonesia: Pilar Penguatan Profesi dan Pelayanan Kebidanan Nasional

Berita Terkait

Monday, 12 January 2026 - 14:41 WIB

Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026

Saturday, 10 January 2026 - 15:41 WIB

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

Saturday, 10 January 2026 - 10:09 WIB

3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara

Friday, 9 January 2026 - 16:16 WIB

Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump

Thursday, 8 January 2026 - 14:31 WIB

Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI

Berita Terbaru

Bagaimana Bumi Bergerak di Luar Angkasa

Pendidikan

Bagaimana Bumi Bergerak di Luar Angkasa? Simak Pembahasannya!

Monday, 12 Jan 2026 - 15:25 WIB