Categories: BeritaPendidikan

Spesial Hari Santri, Ini 5 Hal yang Bikin Ingat Pondok Pesantren

Setiap santri pasti memiliki kenangan tersendiri selama mondok
( Dok. Istimewa)

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

SwaraWarta.co.id – Setiap santri pasti mempunyai kenangan tersendiri selama menempuh pendidikan di pondok pesantren seperti saat merayakan hari santri. 

Beberapa momen di pondok pesantren seringkali membuat seseorang ingin mengulang momen tersebut. 

Pada saat memperingati Hari Santri Nasional biasanya pondok pesantren menggelar acara tersendiri sebagai perayaan momentum tersebut. 

Terlepas dari hal tersebut, perayaan hari santri justru membuat seseorang teringat masa lampau saat mondok. 

Berikut beberapa hal yang bikin orang ingat sama pondok pesantren:

1. Makan Beralas Daun Pisang

Santri jaman dahulu maupun sekarang pasti sudah tidak asing dengan momen makan bersama beralas daun pisang. 

Meskipun tampak sangat sederhana justru hal ini membuat hampir semua orang merasa rindu momen tersebut.

Makan bersama menggunakan daun pisang saat di pondok membuat silaturahmi dan hubungan dengan santri lain semakin harmonis. 

2. Tidak Bertemu dengan Lawan Jenis

Hampir semua pondok pesantren pasti memisahkan santri putra dengan santri putri dan hampir jarang bertemu. 

Ketika tidak sengaja bertemu, santri putra dan putri akan menundukkan pandangan untuk menjaga syahwat. 

Santri putra dan santri putri tidak akan bertemu lama jika tidak ada acara. Misal ada acara pasti terbatas waktu. 

3. Kena Hukuman

Dalam merayakan hari santri tidak sedikit orang yang pernah mondok pasti teringat momen selama pendidikan. 

Salah satu momen yang sulit dilupakan oleh para santri yaitu mendapatkan hukuman akibat kesalahan tertentu. 

Meskipun pada saat itu malu, pasti jika mengingat momen tersebut ornag akan rindu kehidupan di pondok pesantren. 

4. Piket Kebersihan

Hampir semua pondok pesantren maupun lembaga pendidikan lainnya menerapkan sistem piket kebersihan. 

Bahkan menjelang hari santri berlangsung, banyak pondok pesantren yang memberikan lingkungan sekitar sebelum perayaan momen tersebut. 

Selain membuat lingkungan pondok pesantren menjadi bersih, piket ini juga bertujuan untuk meningkatkan gotong royong. 

5. Denda

Selain mendapat hukuman, tidak sedikit santri yang mendapatkan denda berupa uang atas kesalahannya. 

Pemberian denda berupa uang ini menyesuaikan dengan peraturan masing-masing pondok pesantren

Hukuman berupa denda ini biasanya dijatuhkan kepada santri jika hukuman lain dan teguran tidak dihiraukan. 

Bagaimana? Sepesial hari santri, sudah mengingat kembali momen saat tinggal di pondok?

Setiap orang pastinya mempunyai momen kenangan tersendiri saat tinggal dan hidup di pesantren. 

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Jelaskan Makna Sholat Berjamaah? Berikut ini Pembahasannya!

SwaraWarta.co.id – Jelaskan makna sholat berjamaah? Shalat berjamaah merupakan salah satu praktik ibadah yang sangat…

4 hours ago

Bagaimana Anda Melihat Dampak Pembelajaran Digital Terhadap Persiapan Kita untuk Menghadapi Lapangan Pekerjaan di Masa Depan?

SwaraWarta.co.id – Bagaimana Anda melihat dampak pembelajaran digital terhadap persiapan kita untuk menghadapi lapangan pekerjaan…

4 hours ago

Seleksi Petugas Haji 2026 Digelar November, Simak Jadwal dan Tahapan Seleksinya!

SwaraWarta.co.id - Kabar gembira bagi Anda yang ingin berkontribusi langsung dalam pelayanan tamu Allah! Kementerian…

4 hours ago

Geger! Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading, Puluhan Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

SwaraWarta.co.id - Sebuah insiden menggegerkan terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat…

4 hours ago

Cara Mengubah Email di Mobile JKN: Panduan Lengkap dan Aman

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa cara mengubah Email di Mobile JKN yang harus kamu perhatikan. Mobile…

5 hours ago

CARILAH Iklan Produk Atau Merek Yang Sedang Naik Daun Di Lingkungan Sekitar Anda (Misalnya Di Kampus, Komunitas Atau Media Sosial) Yang Menerapkan

Dalam dunia pemasaran modern, memahami bagaimana konsumen belajar dan membentuk sikap terhadap produk merupakan hal…

1 day ago