Categories: Ekonomi

Inovasi Bisnis Syariah: Perguruan Tinggi Diharapkan Membuat Model Bisnis Canggih yang Sesuai dengan Prinsip Syariah

Potret wakil presiden RI, Ma’ruf Amin (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta universitas-universitas di Indonesia untuk mengembangkan bisnis yang lebih modern agar dapat mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah dalam negeri. 

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Permintaan ini disampaikannya saat ia hadir di acara peluncuran Indonesia Sharia Economic Outlook (ISEO) 2024 dan Peresmian Universitas Indonesia Industrial Government (I-GOV) Ke-3 Tahun 2023 di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat.

“Saya minta kepada Universitas Indonesia dan seluruh perguruan tinggi di Tanah Air agar terus menyelenggarakan edukasi, riset, dan sosialisasi ekonomi dan keuangan syariah,” ungkapnya.

Ma’ruf mengatakan bahwa teknologi dan inovasi akan membentuk masa depan Indonesia, termasuk juga di bidang ekonomi dan keuangan syariah.

Lebih lanjut, Ma’ruf juga mengingatkan bahwa pergantian pemerintahan pada 2024 tidak boleh menjadi alasan untuk menghentikan pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia.

“Indonesia sebagai negara demokrasi dan berpenduduk muslim terbesar di dunia, telah mendapatkan pengakuan dan menjadi rujukan bagi banyak negara sebagai model yang berhasil mewujudkan ko-eksistensi damai

Ma’ruf juga menekankan pentingnya universitas untuk membaca peluang dan menciptakan ahli di bidang ekonomi dan keuangan syariah untuk memimpin Indonesia di bidang ini secara global. 

Tidak hanya itu saja, Maruf juga berharap agar pengembangan ekonomi dan keuangan syariah tidak boleh mengendap dan terlewat.

“Saya bercita-cita, kelak literatur rujukan tentang ekonomi dan keuangan syariah dunia berasal dari Indonesia. Ahli-ahli ekonomi dan keuangan syariah yang berbicara di panggung-panggung ekonomi global juga orang Indonesia,” ungkap Ma’ruf Amin.

Selain itu, Maruf berharap agar Indonesia dapat menjadi pemimpin dalam program ekonomi dan keuangan syariah sebagai arah utama pembangunan nasional.

“Saya meminta untuk dikawal terus keberlanjutan program ekonomi dan keuangan syariah sebagai arus utama pembangunan nasional jangka pendek, menengah, dan jangka panjang, di tingkat nasional dan daerah,” imbuhnya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

PENDIDIKAN Faktor Eksternal dan Internal PT Maju Sukses Melakukan Ekspansi Berdasarkan Teori Greiner

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal Pendidikan Faktor Eksternal dan Internal PT Maju…

52 minutes ago

SEBUAH Saham Preferen Memberikan Dividen Tetap Sebesar Rp7.000 Per Tahun, Dan Tingkat Pengembalian Yang Diharapkan Investor Adalah 10%

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal sebuah saham preferen memberikan dividen tetap sebesar…

58 minutes ago

SEBUAH Perusahaan Pada Tahun Yang Akan Datang Membutuhkan Bahan Baku Sebesar 20.000 Kg Per Tahun, Biaya Pemesanan Rp 60.000

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal sebuah perusahaan pada tahun yang akan datang…

1 hour ago

BAGAIMANA Mahasiswa Dapat Menggunakan Media Sosial Secara Positif Dan Bertanggung Jawab Untuk Membangun Sikap Yang Sehat Dan Perilaku Yang Konstruktif

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal bagaimana mahasiswa dapat menggunakan media sosial secara…

1 hour ago

SEBUAH Perusahaan Manufaktur Memproduksi Dan Menjual Satu Jenis Produk Dengan Harga Jual Rp80.000 Per Unit, Biaya Variabel Per Unit Adalah Rp40.000

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal sebuah perusahaan manufaktur memproduksi dan menjual satu…

1 hour ago

JIKA Dibandingkan Dengan Kapitalisme, Liberalisme, Dan Komunisme, Apa Yang Membuat Pancasila Unik Sebagai Ideologi Bangsa Indonesia?

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal jika dibandingkan dengan kapitalisme, liberalisme, dan komunisme,…

1 hour ago