Kesiapan Gibran Rakabuming Raka dalam Hadapi Debat Cawapres

- Redaksi

Monday, 18 December 2023 - 14:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gibran siap hadapi debat cawapres yang akan digelar pekan ini.
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Pada tanggal 22 Desember 2023 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menggelar debat cawapres.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Calon cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, akan berhadapan langsung dengan dua cawapres lainnya, yaitu Muhaimin Iskandar dan Mahfud MD.

Gibran menyatakan sudah siap menghadapi debat cawapres pekan depan dan telah menyiapkan segala hal untuk beradu debat dengan Cak Imin dan Mahfud MD

“Ndak, nggak ada (yang ditakuti),” ucap Gibran di Balai Kota Solo, Jumat, 15 Desember 2023.

Ketika diwawancarai oleh awak media mengenai anggapan negatif terhadap kemampuannya sebagai cawapres, Gibran mengaku tidak ambil pusing. 

Baca Juga :  Hari Perawat Internasional Diperingati Setiap 12 Mei: Ini Sejarah dan Maknanya

“Ya nggak apa-apa,” jawabnya singkat.

Dirinya juga tidak mempermasalahkan hal terkait dengan pihak-pihak yang meragukan kemampuannya.  

Meskipun demikian, Gibran tidak menjelaskan lebih rinci persiapan apa yang telah dilakukannya.

“Ya nanti kami siapkan ya. Terima kasih,” pungkasnya singkat pada Kamis 14 Desember 2023.

Debat cawapres ini merupakan debat perdana bagi Gibran karena sebelumnya ia tidak pernah hadir dalam debat yang diselenggarakan oleh organisasi atau stasiun TV.

Pada debat cawapres minggu depan, Gibran dan dua cawapres lainnya akan membahas isu isu ekonomi. 

Ahmad Muzani, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, menyatakan bahwa Gibran akan memberikan kejutan dalam debat cawapres. 

“Saya memperkirakan nanti pada tanggal 22 Desember debat cawapres akan penuh kejutan,” ujar Muzani usai acara peluncuran platform pemilihmuda.id di Fanta HQ, Jakarta, Kamis, 14 Desember 2023

Baca Juga :  DLHI.co.id: Portal Dinas Lingkungan Hidup Indonesia yang Bikin Kamu Peduli Lingkungan

Muzani mengatakan bahwa masyarakat menganggap kemampuan berdebat Gibran di bawah rata-rata dan menilai putra Presiden Joko Jokowi itu terkenal irit bicara. 

“Sejak awal masyarakat umum terstigma kemampuan berdebatnya, kemampuan menjelaskannya, kemampuan menjelaskan atas solusi masalahnya karena ada stigma seolah-olah kemampuan itu Mas Gibran di bawah standar,” jelasnya. 

Namun, menurut Muzani, kemampuan berdebat Gibran telah terbukti ketika ia berpartisipasi dalam debat sebagai calon Wali Kota Surakarta. 

“Saya sudah lihat saat jadi Wali Kota Surakarta, Mas Gibran menjelaskan banyak hal di beberapa tempat. Mas Gibran cukup menguasai banyak masalah,” pungkasnya.

Ia percaya bahwa Gibran dapat menyampaikan gagasan dan memberikan solusi dari setiap permasalahan dalam masyarakat.

Baca Juga :  Sosialisasi Operasi Patuh Jaya 2024, Titik Keramaian Jadi Target

Pada tanggal 13 November 2023, KPU RI menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Berita Terkait

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500
Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya
Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!
Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional
VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya
Jaksa Agung ST Burhanuddin Tegaskan Perkara Guru Honorer di Jambi Akan Dihentikan
Jadwal Penukaran Uang Baru 2026: Syarat, Lokasi, dan Cara Pesan via PINTAR BI
BGN Pastikan MBG akan Tetap Beroperasi di Bulan Ramadhan

Berita Terkait

Saturday, 24 January 2026 - 08:43 WIB

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

Saturday, 24 January 2026 - 07:10 WIB

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

Thursday, 22 January 2026 - 17:36 WIB

Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!

Thursday, 22 January 2026 - 15:01 WIB

Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional

Wednesday, 21 January 2026 - 11:35 WIB

VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya

Berita Terbaru