Lakukan Pengamanan Nataru,Pihak Kepolisian Amankan 18 Orang Terduga Pelaku Teroris

- Redaksi

Monday, 25 December 2023 - 08:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SwaraWarta.co.id – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan bahwa Densus 88 Antiteror Polri telah menangkap 18 orang terduga pelaku tindak pidana terorisme.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal ini terungkap dalam serangkaian pengamanan menjelang Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru). 

Listyo memastikan bahwa pihaknya terus berupaya melakukan langkah-langkah pengamanan untuk mencegah kegiatan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Untuk hal-hal lain yang menjadi atensi kami dan tentunya mengganggu kelancaran ibadah, dari sisi Kamtibmas, kita tentunya melakukan langkah-langkah. Termasuk kita sudah mengamankan 18 orang yang saat ini kita lakukan pendalaman. Diamankan oleh teman-teman Densus 88,” ujar Listyo usai meninjau pelaksanaan Misa Natal di Gereja Katedral Jakarta, Minggu (24/12) petang.

Baca Juga :  Kebakaran Akibat Foto Prewedding di Gunung Bromo: 6 Pengunjung Diamankan

Listyo mengatakan bahwa pihaknya telah mengamankan pelaksanaan Misa Natal 2023 di 39.495 gereja yang ada di seluruh Indonesia. 

Dirinya menjamin bahwa pihaknya akan berusaha sepenuhnya memberikan bantuan untuk membuat umat Kristiani dan Katolik bisa beribadah dengan aman dan nyaman.

“Dan untuk hari ini ada kurang lebih 39.495 gereja yang saat ini kita amankan. Tentunya itu berada di seluruh Indonesia,” kata dia.

“Sementara ada kurang lebih 55.095 kegiatan Ibadah Natal yang telah dilaporkan, dan ini juga tentunya menjadi bagian yang harus kita amankan,” sambungnya.

Listyo juga mengucapkan terima kasih kepada TNI dan organisasi masyarakat (Ormas).

Hal ini lantaran pihak tersebut yang telah membantu Polri dalam menjalankan kegiatan pengamanan demi kelancaran pelaksanaan ibadah Misa Natal.

Berita Terkait

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?
Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026
Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya
3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara
Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump
Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!
Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Berita Terkait

Tuesday, 13 January 2026 - 10:16 WIB

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

Monday, 12 January 2026 - 14:41 WIB

Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026

Saturday, 10 January 2026 - 15:41 WIB

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

Saturday, 10 January 2026 - 10:09 WIB

3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara

Friday, 9 January 2026 - 16:16 WIB

Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump

Berita Terbaru