Dua Pendukung Anies Muhaimin dikabarkan Meninggal Dunia Usai Ikuti Kampanye di JIS

- Redaksi

Monday, 12 February 2024 - 10:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Kampanye Anies Muhaimin di JIS
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Dua pendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, dikabarkan tewas saat berpartisipasi dalam kampanye akbar di Jakarta Internasional Stadium (JIS) pada Sabtu, 10 Februari 2024.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ditangani pihak relawan,” kata Kapolsek Tanjung Priok Jakarta Utara Komisaris Polisi Nazirwan melalui pesan singkat pada Senin, 12 Februari 2024

Meskipun demikian, Nawirzan yang merupakan saksi mata enggan menjelaskan lebih rinci mengenai penyebab kematian dua pendukung Anies-Cak Imin tersebut.

Berdasarkan laporan kejadian yang beredar, korban pertama adalah seorang laki-laki berinisial D yang berusia 58 tahun. 

Baca Juga :  Keluarga Vina Cirebon Tanggapi Penetapan Pegi Setiawan sebagai Dalang Pembunuhan 2016 Silam

Ia berasal dari Indramayu, Jawa Barat, dan diketahui memiliki riwayat penyakit asam lambung yang cukup parah. 

Namun, D masih memaksakan diri untuk hadir dalam kampanye akbar pasangan Anies-Cak Imin.

Saat berada di tribun stadion sekitar pukul 07.30 pagi, asam lambung D kambuh dan ia pun tergeletak di tempat duduknya. 

Setelah itu, petugas kemudian segera melarikan D ke bagian IGD RSPI. Namun, sayangnya, nyawa D tak tertolong lagi dan ia dinyatakan meninggal dunia oleh dokter.

Korban kedua adalah seorang pria berusia 57 tahun dengan inisial AR. Ia berasal dari Bandung dan berprofesi sebagai wiraswasta. 

Sayangnya, AR juga ditemukan sudah meninggal dunia ketika dia dibawa dari JIS ke rumah sakit.

Baca Juga :  Polda Jawa Tengah Periksa Pelapor Kasus Dugaan Perundungan Mahasiswi PPDS Undip

Hingga berita ini dimuat belum ada konfirmasi dari tim kampanye Anies-Cak Imin, baik dari bagian kesehatan maupun dari tim media. Namun, belum ada konfirmasi resmi yang diterima dari pihak tersebut.

Berita Terkait

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul
Iran Deklarasi Siap Perang Hadapi Amerika Serikat: Analisis Ketegangan yang Memanas
KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1
JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar
Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya
Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat
Pasukan NATO Dikerahkan ke Greenland: Bentuk Solidaritas Hadapi Ambisi Amerika Serikat
Kenapa BNPT Tahap 4 Belum Cair? Berikut ini Alasan Utamanya!

Berita Terkait

Saturday, 17 January 2026 - 11:05 WIB

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul

Friday, 16 January 2026 - 15:47 WIB

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1

Friday, 16 January 2026 - 15:42 WIB

JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar

Friday, 16 January 2026 - 15:36 WIB

Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya

Friday, 16 January 2026 - 14:29 WIB

Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat

Berita Terbaru

Entertainment

Ketika Ranika Belajar Merelakan Cinta yang Tak Direstui

Saturday, 17 Jan 2026 - 14:14 WIB