Categories: Berita

Diduga Cekcok, Mobil Dosen Unsika Dibakar Kekasih

 

Mobil dosen Unsika dibakar kekasih
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
– Mobil milik dosen di Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) terbakar diduga akibat sengaja dibakar oleh pelaku yang sudah diamankan polisi. 

Insiden pembakaran terjadi pada Selasa (26/3/2024) sekitar pukul 10 pagi di parkiran belakang kampus Unsika

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mobil yang terbakar milik dosen berinisial UM (35), dan pelaku pembakaran bertanggung jawab dikenal berinisial SF (38).

Kapolsek Telukjambe Timur, Kompol Suherman mengonfirmasi insiden tersebut. Menurutnya, insiden pembakaran diduga dipicu oleh masalah asmara antara pelaku dan korban. 

“Iya tadi pagi (pembakaran), diduga pelaku dengan korban yang memiliki hubungan asmara, mungkin ada perselisihan sebelum keduanya berpisah,” ujar Suherman saat dilansir dari detikJabar

Berdasarkan hasil penyelidikan dan pemeriksaan awal, kejadian bermula saat korban berpamitan kepada pelaku untuk mengejar Ujian Tengah Semester (UTS) mahasiswanya. Namun, diduga terjadi cekcok di antara mereka.

“Pelaku menjegal kendaraan korban di belakang area kampus lalu terjadi perselisihan, dikarenakan korban sedang terburu-buru akan mengadakan UTS bagi anak didiknya. Lalu pelaku masuk sendiri ke dalam mobil korban dan mengambil beberapa kertas di dalam jok penumpang kemudian membakarnya di dalam mobil sehingga bagian depan kabin mobil terbakar,” kata dia.

Beruntung, saat kejadian beberapa mahasiswa dan petugas keamanan turut menyaksikan kejadian tersebut. 

“Ada mahasiswa dan security saat itu yang menghentikan aksi pelaku, kemudian pelaku ditarik dari mobil dibawa ke Polsek, kami sudah cek TKP dengan tim identifikasi,” imbuhnya.

Mereka berhasil menarik pelaku dari dalam mobil yang di dalamnya ada api dan memadamkan api tersebut sebelum merembet. 

Saat ini, pihak kepolisian sedang memproses hukum pelaku dan mendalami keterangan dari korban.

“Pasti kita proses, pelaku sudah kita amankan korban juga sudah kita mintai keterangan, intinya hanya perselisihan yang menimbulkan kegaduhan dan kerugian,” ucap Suherman.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

20 hours ago

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

SwaraWarta.co.id - Mengetahui spesifikasi laptop yang Anda miliki adalah hal penting. Baik untuk menginstal software…

21 hours ago

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

SwaraWarta.co.id - Kepulauan terbesar di dunia, Greenland, kembali menjadi berita utama. Presiden Amerika Serikat, Donald Trump,…

1 day ago

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa langka cara registrasi akun SNPMB siswa. Memasuki perguruan tinggi negeri (PTN)…

1 day ago

5 Cara Mengatasi Tombol Keyboard Lenovo Tidak Berfungsi dengan Mudah dan Ampuh

SwaraWarta.co.id - Mengalami masalah saat tombol keyboard Lenovo tidak berfungsi tentu sangat menghambat produktivitas, apalagi…

1 day ago

Bagaimana Cara Manusia Memenuhi Kebutuhan Saat Belum Ada Konsep Uang? Mari Disimak dan Diperhatikan!

SwaraWarta.co.id – Kali ini kita akan membahas bagaimana cara manusia memenuhi kebutuhan saat belum ada…

2 days ago