Polres Ponorogo Periksa 7 Saksi atas Kasus Pembunuhan Terhadap Jiono

- Redaksi

Thursday, 23 May 2024 - 08:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Satuan Reserse Kriminal Ponorogo saat memberikan keterangan terkait kasus pembunuhan yang dialami Jiono (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Polisi dari Satuan Reserse Kriminal Polres Ponorogo tengah menyelidiki kasus pembunuhan seorang pria bernama Jiono (36), warga Desa Ngumpul, Kecamatan Balong, Ponorogo. 

Semula, Jiono dikonfirmasi sebagai korban kecelakaan, tetapi nyatanya ia meninggal usai terlibat perkelahian dengan tersangka.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Polisi telah memeriksa tujuh orang terkait kasus ini, termasuk saksi, tersangka, dan rekan korban yang berada di tempat kejadian. 

Mereka semua mengakui terjadinya perkelahian antara tersangka dan korban, yang memiliki masalah pribadi sejak awal.

Baca Juga:

Penuh Sandiwara, Seorang Ibu di Berau Tega Bunuh Anak Kandungnya Sendiri

Baca Juga :  Seorang Karyawan di Belitung Timur Ditemukan Tewas Gantung Diri

Menurut Kanit Pidum Polres Ponorogo Iptu Guling Sunaka, korban sering membuat masalah dengan rekan-rekannya di lingkungan sekitarnya. Pada saat kejadian, baik korban maupun tersangka dalam keadaan mabuk.

“Motifnya sementara memang dari awal antara korban dan tersangka punya permasalahan pribadi, sehingga dari keterangan tersangka pada saat TKP, permasalahan ini antara tersangka dan korban saja,” tutur Guling kepada wartawan, Kamis (23/5). 

Guling menambahkan bahwa kata-kata korban yang menyinggung tersangka, memicu perkelahian hingga korban meninggal. 

“Mereka berkelahi dengan tangan kosong,” ungkap Guling.

Namun, polisi masih mencocokkan data dari keterangan para saksi dan mengumpulkan alat bukti.

“Kita masih akan melakukan gelar perkara, untuk menentukan layak tidaknya teman-teman tersangka ini statusnya naik dari saksi menjadi tersangka,” ungkap Guling.

Baca Juga :  Amerika Serikat Ancam Serang Fasilitas Militer Venezuela, Ketegangan Memanas

Peristiwa ini sebelumnya dibuat seolah-olah kecelakaan tunggal, tetapi keluarga korban menemui banyak kejanggalan atas kematian Jiono dan meminta kejadian sebenarnya diungkap. Makam korban akhirnya dibongkar oleh polisi.

Baca Juga:

Sempat Ganti Nama Jadi Robi, Dalang Pembunuhan Vina Berhasil Diamankan Polda Jabar

Polisi masih akan melakukan gelar perkara untuk menentukan layak atau tidaknya tersangka naik status dari saksi menjadi tersangka. Polisi juga belum menutup kemungkinan adanya tersangka lain terkait kasus ini.

Berita Terkait

Ketegangan Iran-AS Memuncak: Angkatan Laut Republik Islam Siaga Tinggi Penuh
Kenapa Info GTK Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan Solusi Praktisnya!
Kapan Jadwal Puasa Muhammadiyah 2026? Yuk Cari Tahu Disini!
Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500
Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya
Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!
Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional
VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya

Berita Terkait

Monday, 26 January 2026 - 17:23 WIB

Kenapa Info GTK Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan Solusi Praktisnya!

Monday, 26 January 2026 - 14:41 WIB

Kapan Jadwal Puasa Muhammadiyah 2026? Yuk Cari Tahu Disini!

Saturday, 24 January 2026 - 08:43 WIB

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

Saturday, 24 January 2026 - 07:10 WIB

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

Thursday, 22 January 2026 - 17:36 WIB

Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!

Berita Terbaru

Kiper Timnas Indonesia Merapat ke Klub Ajax Amsterdam

Olahraga

Kiper Timnas Indonesia Merapat ke Klub Ajax Amsterdam

Wednesday, 28 Jan 2026 - 14:28 WIB

Ciri-ciri IQ Rendah

Lifestyle

5 Ciri-ciri IQ Rendah yang Tidak Banyak Orang Mengetahuinya

Wednesday, 28 Jan 2026 - 10:38 WIB