Sadis! Suami di Ciamis Tega Bunuh dan Bagikan Daging Istri Ke Warga

- Redaksi

Friday, 3 May 2024 - 08:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TKP yang digunakan pelaku untuk menjual daging istrinya (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Sebuah insiden pembunuhan disertai mutilasi terjadi di Dusun Sindangjaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, pada Jumat (3/5/2024). 

Pelaku kejahatan tersebut adalah seorang pria bernama Tarsum (41) yang melakukan tindak keji terhadap istrinya, Yanti (40).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua RT setempat, Yoyo Tarya, mengetahui adanya kejadian tersebut saat hendak pergi bekerja. 

Baca Juga:

Sadis, Ternyata Pembunuh Wanita di dalam Koper Sempat Setubuhi Korban

Bahkan, pelaku, Tarsum, menawarkan daging dalam sebuah baskom kepada Yoyo, dan ternyata daging tersebut bagian dari tubuh istrinya.

“Awalnya saya tidak tahu ada pembunuhan. Pelaku itu bawa baskom isi daging sambil berkata peser daging si Yanti, peser daging si Yanti (Beli daging Yanti). Jadi dagingnya dibawa keliling,” ungkapnya saat ditemui di lokasi kejadian.

Baca Juga :  Maia Estianty Menangis di Pernikahan Luna Maya, Ternyata Gara-Gara Momen Ini

Setelah mengetahui adanya pembunuhan, Yoyo melaporkannya ke Polsek Rancah dan pelaku pun akhirnya ditangkap oleh polisi bersama dengan warga setempat.

Menurut informasi dari warga, kejadian tersebut bermula ketika korban hendak pergi ke pengajian di masjid.

 Pelaku diduga memukul korban menggunakan kayu balok dan membunuhnya di jalan kampung. Setelah itu, pelaku melarikan diri ke rumah dan memutilasi tubuh korban.

“Kejadiannya di jalan, tidak di rumah. Pelaku lari ke rumah membawa pisau lalu memutilasi korban. Kaki dan tangan pisah,” ungkap Yoyo.

Meski tidak jelas apa motif pelaku melakukan kejahatan tersebut, Yoyo mengatakan bahwa Tarsum mengalami depresi tiga hari sebelum kejadian.

“Profesinya sehari-jari jual beli kambing. Dikatakan bangkrut tidak juga karena masih berjalan, kemarin masih bawa jualan domba,” kata Yoyo.

Baca Juga :  Hari Ini Habib Rizieq Resmi Bebas Murni

Lebih lanjut, Yoyo menjelaskan bahwa pelaku sempat mencoba bunuh diri dengan membenturkan kepalanya ke dinding. 

Baca Juga:

Seorang Pria Ditemukan Tewas Setengah Telanjang di Kebun Tebu Jombang

Selain itu, pelaku juga menitipkan anak keduanya ke RT dan tetangga karena akan merantau ke Kalimantan.

“Pelaku sempat menitipkan anak katanya mau merantau ke Kalimantan. Pangdidikeun budak (tolong didik anak saya),” jelasnya.

Kini, Tarsum sudah diamankan oleh polisi dan akan menjalani proses hukum. Pelaku yang juga merupakan suami korban sempat melawan saat ditangkap. 

Polisi juga telah menemukan pisau yang digunakan untuk memutilasi korban sebagai barang bukti.

Berita Terkait

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul
Iran Deklarasi Siap Perang Hadapi Amerika Serikat: Analisis Ketegangan yang Memanas
KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1
JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar
Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya
Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat
Pasukan NATO Dikerahkan ke Greenland: Bentuk Solidaritas Hadapi Ambisi Amerika Serikat
Kenapa BNPT Tahap 4 Belum Cair? Berikut ini Alasan Utamanya!

Berita Terkait

Saturday, 17 January 2026 - 11:05 WIB

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul

Friday, 16 January 2026 - 15:47 WIB

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1

Friday, 16 January 2026 - 15:42 WIB

JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar

Friday, 16 January 2026 - 15:36 WIB

Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya

Friday, 16 January 2026 - 14:29 WIB

Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat

Berita Terbaru

Entertainment

Ketika Ranika Belajar Merelakan Cinta yang Tak Direstui

Saturday, 17 Jan 2026 - 14:14 WIB