Categories: Berita

Seorang Sopir Angkot di Bogor diamankan Polisi Usai Tabrak 7 Kendaraan

 

Angkot yang nabrak kendaraan lain
( Dok. Ist)

Swarawarta.co.id – Sebuah mobil angkot menabrak tujuh kendaraan di sekitar alun-alun Jl Dewi Sartika, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Kejadian tersebut menyebabkan seorang pemotor mengalami luka-luka.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Betul, sudah ditangani. Kejadian tadi malam jam 23.10 WIB. Korban satu orang, luka ringan,” kata Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Muhamad Ardi Wibowo kepada wartawan, Selasa (5/6/2024)

Baca Juga: Bus Rombongan Ziarah Wali Kecelakaan di Tol Pandaan, Ini Penyebabnya!

Menurut penjelasan Ardi, peristiwa terjadi saat angkot nomor 08 yang dikemudikan oleh Muhamad Alfil (20) melaju dari arah Stasiun Bogor menuju Pasar Kebon Kembang melalui Jl Dewi Sartika. 

Saat berada di sekitar Alun-alun Kota Bogor, angkot menabrak dua unit sepeda motor yang berhenti karena menunggu kendaraan memutar arah.

“(Angkot) Menabrak satu kendaraan motor yang sedang berhenti menunggu kendaraan berputar arah dan satu motor yang tidak diketahui nomor polisinya yang sedang terparkir di depan Alun-alun Bogor,” ucap Ardi.

Baca Juga: Nekat Tabrak Polisi, Pencuri Motor di Ponorogo Berhasil Diamankan

Sayangnya, angkot warna biru itu tidak berhenti setelah menabrak dua sepeda motor tadi. 

Sebaliknya, angkot itu justru kabur hingga menabrak lima kendaraan lainnya di sepanjang Jl Dewi Sartika dekat Pasar Kebon Kembang Bogor. Angkot baru berhenti setelah menabrak pohon yang ada di Jl Dadali, yakni sekitar 4 kilometer dari Alun-alun Kota Bogor.

“Setelah itu angkot 08 tetap melaju dan saat tiba di Jalan Dadali depan Learning Center BPJS Ketenagakerjaan menabrak separator lalu masuk ke kebun dan menabrak pohon,” ujarnya.

Ardi menambahkan bahwa saat ini sopir angkot, Muhamad Alfil, sudah diamankan di Unit Gakkum Satlantas Polresta Bogor Kota. Masih ada penyelidikan lebih lanjut oleh polisi mengenai peristiwa ini.

“(Sopir) Sudah diamankan di kantor unit gakkum Sat Lantas Polresta Bogor Kota. Masih didalami keterangannya,” imbuhnya

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Apakah ONIC Gugur di M7? Simak Update Terkini Nasib Sang Raja Langit

SwaraWarta.co.id - Pecinta Mobile Legends di tanah air saat ini tengah dilanda kekhawatiran terkait performa…

13 hours ago

Cara Download Aplikasi Dapodik Versi 2026.b, Berikut ini Panduannya!

SwaraWarta.co.id - Memasuki semester genap tahun ajaran 2025/2026, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) resmi…

16 hours ago

Gen Beta Tahun Berapa? Mengenal Generasi Masa Depan Setelah Gen Alpha

SwaraWarta.co.id - Dunia terus berputar, dan begitu pula dengan pergantian generasi. Belum lama kita membahas…

17 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Perubahan Kimia? Pengertian, Ciri, dan Contohnya

SwaraWarta.co.id - Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menyaksikan berbagai macam perubahan pada benda-benda di sekitar…

18 hours ago

Memahami Cara Kerja Mesin 4 Tak: Mekanisme di Balik Kendaraan Anda

SwaraWarta.co.id - Bagaimana cara kerja mesin 4 tak? Hampir setiap kendaraan yang kita temui di…

18 hours ago

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

2 days ago