Berita

Apresiasi Pemkab Ponorogo untuk Atlet Peraih Medali Emas di PON XXI Aceh-Sumut

SwaraWarta.co.id – Atlet kontingen Jawa Timur asal Ponorogo yang berhasil meraih prestasi di PON XXI Aceh-Sumut mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Ponorogo. Selain para atlet, kerja keras para pelatih juga dihargai.

Pada hari Selasa (15/10), Pjs Bupati Ponorogo Joko Irianto memberikan uang pembinaan kepada para atlet dan pelatih yang berprestasi.

Joko menyatakan bahwa para atlet dan pelatih tersebut telah mengharumkan nama Ponorogo di kancah olahraga nasional.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tiga atlet dari Ponorogo yang memperkuat kontingen Jawa Timur berhasil meraih medali emas. Mereka adalah Deva Bagus Setyo Wicaksono dan Steefanny Kinky Henandhita, yang merupakan atlet jujitsu, serta Silva Rosanda, atlet voli putri.

Deva dan Steefanny masing-masing mendapatkan bonus sebesar Rp 12,5 juta, sementara Silva Rosanda mendapatkan bonus Rp 10 juta.

Selain itu, Ahmad Zein Fauzi, atlet pencak silat yang masuk empat besar PON XXI, menerima uang pembinaan sebesar Rp 7 juta.

Pelatih jujitsu, Danang Willian Sancoko, juga mendapatkan apresiasi berupa bonus sebesar Rp 7 juta.

Joko berharap prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi cabang olahraga lainnya di Ponorogo untuk semakin berkembang dan berprestasi di tingkat nasional, terutama menjelang ajang Porprov 2025 mendatang.

“Kami sangat bangga atas prestasi ini, perolehan medali tingkat nasional tentu bukan prestasi yang mudah,’’ kata Pjs Bupati

Ia juga berharap KONI dapat lebih mempersiapkan atlet di cabang olahraga lainnya agar bisa berprestasi di tingkat nasional.

“Mereka adalah pahlawan olahraga. Harusnya KONI juga mempersiapkan untuk cabor lain, ditingkatkan agar bisa berprestasi di tingkat nasional juga,’’ harapnya

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Apakah ONIC Gugur di M7? Simak Update Terkini Nasib Sang Raja Langit

SwaraWarta.co.id - Pecinta Mobile Legends di tanah air saat ini tengah dilanda kekhawatiran terkait performa…

20 hours ago

Cara Download Aplikasi Dapodik Versi 2026.b, Berikut ini Panduannya!

SwaraWarta.co.id - Memasuki semester genap tahun ajaran 2025/2026, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) resmi…

24 hours ago

Gen Beta Tahun Berapa? Mengenal Generasi Masa Depan Setelah Gen Alpha

SwaraWarta.co.id - Dunia terus berputar, dan begitu pula dengan pergantian generasi. Belum lama kita membahas…

24 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Perubahan Kimia? Pengertian, Ciri, dan Contohnya

SwaraWarta.co.id - Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menyaksikan berbagai macam perubahan pada benda-benda di sekitar…

1 day ago

Memahami Cara Kerja Mesin 4 Tak: Mekanisme di Balik Kendaraan Anda

SwaraWarta.co.id - Bagaimana cara kerja mesin 4 tak? Hampir setiap kendaraan yang kita temui di…

1 day ago

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

2 days ago