Kunjungi Pasar Legi, Sugiri Sancoko Disambut Hangat Pedagang dan Dengar Keluhan

- Redaksi

Friday, 25 October 2024 - 05:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Momen Sugiri Sancoko mengunjungi pasar legi(Dok. Ist)

Momen Sugiri Sancoko mengunjungi pasar legi(Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Calon Bupati Ponorogo nomor urut 2, Sugiri Sancoko, mengunjungi Pasar Legi Ponorogo pada Kamis (24/10/2024). Ia datang bersama istri dan anaknya untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari.

Kedatangan Sugiri disambut dengan sangat meriah oleh para pedagang di pasar terbesar Ponorogo.

Banyak pedagang berebut untuk berjabat tangan dan berfoto dengannya, sambil meneriakkan “RiLis 2 Periode,” yang merupakan dukungan untuk Sugiri melanjutkan kepemimpinannya.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sugiri mengungkapkan bahwa kunjungannya ke pasar bersama keluarganya adalah untuk berbelanja lele, ikan asin, tomat hijau, cabai hijau, dan makan soto bersama para pedagang.

“Saya sama istri dan anak sedang belanja. Beli lele, ikan asin, tomat hijau, cabai hijau. Sama makan soto bareng pedagang,” ujar Sugiri.

Baca Juga :  Polres Jombang Gerebek Penjual Miras di Desa Losari, 493 Botol Disita

Ia menambahkan, hubungan dekatnya dengan para pedagang pasar sudah terjalin sejak lama, bahkan sejak sebelum menjabat.

“Pedagang pasar dekat sama saya lumrah. Karena memang kita bonding degan pedagang pasar sejak dulu, di mana pun. Budhe, bulik saya juga berdagang di pasar. Maka nggak aneh kalau sekarang duduk bersama-sama,” tuturnya.

Selain berbelanja, Sugiri juga mendengarkan keluhan para pedagang tentang kondisi Pasar Legi yang mulai sepi pengunjung.

“Tumbu oleh tutup. Saya akan pikir bagaimana percepatan termasuk pasar grosir, Pasar Legi harus ramai. Harus berpikir bersama-sama nanti gimana ide dari pedagang yang paling memahami ramai nggaknya pasar. Biar ada rembug, solusinya seperti apa,” tandasnya.

Baca Juga :  Polsek Cileungsi Bongkar Kasus Pengoplosan LPG Ilegal, Satu Pelaku Ditangkap

Koordinator Pasar Legi, Fauzi, menyampaikan beberapa keluhan, salah satunya adalah fasilitas yang rusak, seperti kipas angin di lantai 4 yang tidak berfungsi.

Sugiri berjanji akan segera menangani masalah tersebut. Fauzi juga berharap agar ada kebijakan dari pemerintah yang mendukung pedagang agar pasar bisa ramai kembali.

Salah satu pedagang, Parmi (65), menyatakan harapannya agar Sugiri bisa terpilih kembali sebagai bupati.

Kang Giri itu merakyat dan peduli dengan orang kecil. Semoga bisa jadi bupati lagi,” ujarnya penuh antusias.

“Kang Giri merakyat dan peduli wong cilik. Semoga bisa jadi bupati lagi,” ucapnya.

Berita Terkait

Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025 dengan Mudah
Cara Cek Hasil Pengumuman Administrasi PPG Prajabatan 2025 dan Tahapan Selanjutnya
Cara Aktivasi Akun Coretax Buat Lapor SPT dengan Mudah
Cara Cek BLT 900 Ribu 2025:  Panduan Lengkap untuk Memastikan Penerimaan Anda
Kabar Gembira! Sampai Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan di Jakarta Berlangsung?
Berapa Rata-rata Gaji Minimum di Indonesia? Cek UMP dan UMK Terbaru 2025
Bocoran Gaji Guru PPG 2025: Lonjakan Kesejahteraan untuk Pendidik Bersertifikat!
KPK OTT Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terkait Dugaan Korupsi Mutasi Jabatan

Berita Terkait

Friday, 14 November 2025 - 10:25 WIB

Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025 dengan Mudah

Wednesday, 12 November 2025 - 16:35 WIB

Cara Cek Hasil Pengumuman Administrasi PPG Prajabatan 2025 dan Tahapan Selanjutnya

Wednesday, 12 November 2025 - 15:32 WIB

Cara Aktivasi Akun Coretax Buat Lapor SPT dengan Mudah

Monday, 10 November 2025 - 16:42 WIB

Cara Cek BLT 900 Ribu 2025:  Panduan Lengkap untuk Memastikan Penerimaan Anda

Sunday, 9 November 2025 - 12:13 WIB

Kabar Gembira! Sampai Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan di Jakarta Berlangsung?

Berita Terbaru

Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025

Berita

Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025 dengan Mudah

Friday, 14 Nov 2025 - 10:25 WIB