Berita

Salim Nauderer Bantah Kabar Perselingkuhan dengan Azizah Salsha, Ambil Langkah Hukum

SwaraWarta.co.idSalim Nauderer, mantan kekasih Rachel Vennya, akhirnya memberikan klarifikasi terkait rumor yang mengaitkannya dengan Azizah Salsha. Kabar ini muncul setelah beredarnya isu hoaks yang menyebut Azizah Salsha selingkuh.

Melalui Instagram Story pribadinya, Salim membantah semua tuduhan tersebut. Pada Sabtu (12/10/2024).

“Sebelumnya saya memohon maaf karena pemberitaan terkait nama saya yang semakin liar sehingga membuat kegaduhan publik,” buka Salim Nauderer dilihat pada, Sabtu (12/10/2024).

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salim menegaskan bahwa hubungannya dengan Azizah Salsha hanyalah sebatas teman lama. Ia menyatakan bahwa tuduhan perselingkuhan tersebut tidak benar.

“Perlu saya tegaskan dugaan tentang saya dengan Azizah tidak benar adanya, kami sudah berteman sejak lama dan terhadap orang-orang yang menyebarkan pemberitaan tersebut sangatlah merugikan. Selanjutnya saya akan mengambil langkah hukum yang tegas terhadap fitnahan hal tersebut,” tegas Salim.

Selain itu, Salim juga menyinggung tentang hubungannya dengan Rachel Vennya yang sudah berakhir sejak lama. Ia memastikan bahwa perpisahan mereka tidak disebabkan oleh perselingkuhan.

“Selain dari pada itu, saya juga perlu menyampaikan bahwa hubungan saya dengan Rachel telah berakhir sejak lama dan perlu diketahui bahwa alasan berakhirnya hubungan kami bukan karena tuduhan adanya perselingkuhan yang saya lakukan,” tulisnya.

Di sisi lain, Azizah Salsha juga sudah lebih dulu memberikan klarifikasi terkait kabar tersebut. Ia menyatakan bahwa rumah tangganya dengan Pratama Arhan baik-baik saja dan tidak terpengaruh oleh berita hoaks yang beredar.

Menurut kuasa hukum Azizah, Ega Marthadinata, berita yang beredar di media sosial terkait kliennya adalah tidak benar.

“Apa pun yang tersebar, baik kata-kata, video, foto, tentang Zize, itu tidak benar. Termasuk kalau ada akun yang berlanjut ke penyidikan saat ini, foto dan video itu tidak betul. Clear ya,” ujar Ega Marthadinata.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Praka Mar Zaenal Mutaqim, Prajurit TNI Gugur Saat Terjun Payung di HUT TNI ke-80

SwaraWarta.co.id - Dalam rangkaian persiapan HUT TNI ke-80, duka mendalam menyelimuti jajaran TNI Angkatan Laut.…

24 minutes ago

Update Terbaru Ole Romeny, 95 Persen Sudah Pulih dari Cedera dan Siap Bela Timnas Indonesia

SwaraWarta.co.id - Dalam kabar terkini yang membawa angin segar bagi suporter Garuda, striker timnas Indonesia,…

16 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Prinsip Intellectual Integrity atau Integritas Intelektual dalam Kode Etik Guru?

SwaraWarta.co.id - Apa yang Dimaksud dengan Prinsip Intellectual Integrity atau Integritas Intelektual dalam Kode Etik…

16 hours ago

Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga dengan Gaji 2 Juta: Strategi Cerdas Agar Tetap Cukup

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatur keuangan rumah tangga dengan gaji 2 juta? Mendapatkan gaji Rp2…

16 hours ago

Contoh Studi Kasus PPG PAI 2025: Persiapan Menuju Guru Profesional

SwaraWarta.co.id - Contoh studi kasus PPG PAI 2025 menjadi bahan referensi penting bagi para guru yang…

16 hours ago

Cara Mencari HP yang Hilang Tanpa Panik, Baik Dalam Keadaan Hidup Maupun Mati

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mencari hp yang hilang? Kehilangan ponsel bisa bikin hati jadi ciut.…

1 day ago