Berita

Dijanjikan Berangkat ke UEA, Korban Calo Ilegal Bilang Begini

Swarawarta.co.id – Seorang calon Pekerja Migran Indonesia (PMI), Tati (44), asal Karawang, menceritakan pengalamannya menjadi korban penipuan oleh calo yang menjanjikan pekerjaan di Uni Emirat Arab (UEA).

Tati, yang sebelumnya bekerja secara legal di Yordania selama empat tahun, merasa proses pemberangkatan yang dilakukan oleh calo untuk bekerja di UEA sangat cepat dan tidak sesuai prosedur.

“Kalau dulu itu persyaratan lengkap izin suami. Kalau udah beres, pergi ke medical, kasih surat kk foto kopi, terus masuk dulu ke PT. Di sama belajar bahasa selama 1 bulan, belajar bersih bersih khusus untuk ART, bahasa diajarin, terus soal alat dapur,” kata Tati di Shelter PMI Tangerang, Kamis (26/12/2024).

Berbeda dengan pengalaman sebelumnya, kali ini banyak dokumen yang terlewatkan selama proses rekrutmen.

Meskipun begitu, Tati tidak merasa curiga dengan calo tersebut dan mengikuti semua arahan tanpa mengetahui tujuan pasti.

Ia pun terus menanyakan kapan ia akan diberangkatkan, dan calo menjanjikan keberangkatan malam itu juga.

“Saya gak tahu, saya ikut aja, berangkat jam 8 sampe jam 11, tapi anehnya masuk ke hotel bukan ke PT, ikutin aja sampe ke dalam, saya bertanya-tanya kok dimasukin ke hotel, kalau resmi ke PT ya,” jelasnya.

Namun, bukannya berangkat, Tati dan para calon PMI lainnya malah terkejut saat kedatangan polisi ke tempat mereka menginap.

“Lalu, pagi kita sarapan terus saya tanya gimana penerbangan , katanya nanti malam, eh jam 2 yang datang malah polisi,” ucapnya

Tati mengungkapkan bahwa calo tersebut adalah seseorang yang dikenal melalui temannya di kampung, dan ia sedang membutuhkan pekerjaan untuk memperbaiki kondisi ekonomi keluarganya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

19 hours ago

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

SwaraWarta.co.id - Mengetahui spesifikasi laptop yang Anda miliki adalah hal penting. Baik untuk menginstal software…

20 hours ago

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

SwaraWarta.co.id - Kepulauan terbesar di dunia, Greenland, kembali menjadi berita utama. Presiden Amerika Serikat, Donald Trump,…

24 hours ago

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa langka cara registrasi akun SNPMB siswa. Memasuki perguruan tinggi negeri (PTN)…

1 day ago

5 Cara Mengatasi Tombol Keyboard Lenovo Tidak Berfungsi dengan Mudah dan Ampuh

SwaraWarta.co.id - Mengalami masalah saat tombol keyboard Lenovo tidak berfungsi tentu sangat menghambat produktivitas, apalagi…

1 day ago

Bagaimana Cara Manusia Memenuhi Kebutuhan Saat Belum Ada Konsep Uang? Mari Disimak dan Diperhatikan!

SwaraWarta.co.id – Kali ini kita akan membahas bagaimana cara manusia memenuhi kebutuhan saat belum ada…

2 days ago